Trending
Jumat, 29 Januari 2016

Style Polisi dari Seluruh Dunia

  • Share
  • fb-share
Style Polisi dari Seluruh Dunia

Meskipun profesi polisi identik dengan kejadian-kejadian yang cenderung berbahaya, bukan berarti mereka nggak bisa tampil stylish. Lupakan semua hal yang lo tahu tentang polisi. Nggak semua polisi mengenakan seragam berwarna hitam seperti yang lo sering tonton pada film atau serial televisi. Setiap negara memiliki style sendiri untuk seragam kepolisian mereka. Lo bahkan bisa kalah stylish dari mereka, Urbaners! 

 

The United Kingdom

Seragam yang dikenakan para polisi di UK didominasi oleh warna hitam melalui celana panjang dan vest mereka. Sebagai pakaian dasar, mereka mengenakan atasan kemeja berwarna putih dengan lengan pendek. Penampilan tersebut dilengkapi dengan sebuah topi bertekstur keras dengan warna dasar hitam. Uniknya, polisi di UK nggak dibekali dengan alat senjata tembak untuk membedakan mereka dengan pihak militer.

 

Jepang

Kalau mengunjungi Jepang, lo pasti bakal dapat mengenali para polisi di sana dengan mudah. Mereka terlihat eye-catching banget dengan seragam berwarna biru terang! Style-nya cenderung simpel, dengan atasan kemeja lengan panjang berkerah dan celana panjang. Sebagai aksen, ada garis kuning-putih yang terletak memanjang pada bagian pinggir celana. Polisi di Jepang juga menggunakan topi berwarna putih dengan bentuknya yang mirip topi nahkoda.

 

Italia

Sepertinya Italia berhak mendapatkan award untuk seragam polisi terbaik di dunia. Nggak tanggung-tanggung, desain seragam mereka didesain langsung oleh Armani! Yes, Urbaners, you heard it right. Warna yang digunakan mungkin cenderung standar, yakni hitam, merah, dan putih. Tapi, polisi Italia terlihat stylish banget dengan jubah yang dipasang pada bagian belakang tubuh mereka. Nggak lupa dengan sarung tangan putih yang membuat mereka lebih cocok bekerja di kastil.

 

Kanada

Jepang bukan menjadi satu-satunya negara yang polisinya memakai seragam eye-catching. Polisi di Kanada bahkan terlihat lebih mencolo dengan seragam berwarna merah cerah dan bawahan hitam bergaris kuning di sampingnya. Nggak berhenti sampai di situ, mereka juga mengenakan topi yang bentuknya mirip dengan yang biasa kaum cewek kenakan saat pergi ke pantai. Unik banget, kan?

Jadi, siapa bilang polisi nggak bisa tampil stylish saat menumpas kejahatan? Justru penampilan yang oke bakal bikin mereka makin merasa semangat untuk melindungi masing-masing negara. Lo jangan mau kalah dari mereka, Urbaners!

 

Source: buzzfeed.com, uniformstories.com

Comments
Mun mbah iban
Top inspiration
Miftachul Rahardoni
keren banget