Trending
Selasa, 09 Februari 2016

4 Kesalahan Fashion yang Sering Dilakukan Pria

  • Share
  • fb-share
4 Kesalahan Fashion yang Sering Dilakukan Pria

Urbaners, dari angka 1-10, berapa nilai yang kira-kira bakal temen-temen lo kasih ke diri lo terkait dengan fashion? Apabila mereka menyebut angka 10, lo patut mendapat label sebagai seorang fashionista. Tetapi, jika lo mendapat nilai 5 ke bawah, mungkin lo masih sering melakukan kesalahan-kesalahan di bawah ini.

 

Celana Pendek Cuma untuk Anak Kecil

4 Kesalahan Fashion yang Sering Dilakukan Pria

Kapan lo biasanya mengenakan koleksi celana pendek lo? Bersantai di rumah? Liburan di pantai? Jangan takut untuk mengenakannya sebagai fashion statement lo, Urbaners. Celana pendek nggak cuma untuk anak kecil berusia di bawah 12 tahun, kok. Selama lo bisa memadukannya dengan jenis pakaian dan warna yang tepat, nggak ada hal yang perlu lo ragukan. Lo bisa memadukannya dengan sneakers atau sendal keren lo, Urbaners! Tapi, sebisa mungkin, hindari menggunakan celana pendek berjenis cargo, ya!

 

Sepatu Hitam Cocok dengan Pakaian Apapun

4 Kesalahan Fashion yang Sering Dilakukan Pria

Jangan remehkan efek sepatu terhadap penampilan fashion lo, Urbaners. Ia dapat memberikan kesan yang berbeda pada setiap pemakaiannya. Sayangnya, kaum pria menganggap bahwa mereka sudah cukup dengan satu sepatu berwarna hitam karena ia cocok dipadukan dengan pakaian apapun. Wrong, Urbaners. Kalau lo memang ingin memiliki sepatu yang cocok dipadukan dengan pakaian apapun, belilah sepasang sepatu brogue cokelat berukuran medium.

 

Setelan Jas Hitam Serba Guna

4 Kesalahan Fashion yang Sering Dilakukan Pria

Saat membeli setelan jas, warna apa yang bakal cenderung lo pilih? Mayoritas dari lo mungkin bakal menjawab warna hitam. Ada anggapan di kalangan kaum pria bahwa hitam menjadi warna paling netral untuk sebuah setelan jas. Padahal, navy dan charcoal lah yang menyandang status tersebut. Setelan jas berwarna hitam hanya cocok untuk dikenakan pada acara-acara tertentu seperti pernikahan, pemakaman, dan terkadang keperluan kerja.

 

Merek Papan Atas Belum Tentu Bikin Berkelas

4 Kesalahan Fashion yang Sering Dilakukan Pria

Ya, Urbaners, merek papan atas nggak bakal bikin lo mendadak jadi fashionable. Mayoritas merek-merek high end yang ada di mall selalu diidentikkan dengan kualitas yang tinggi. Padahal, terkadang ada beberapa merek yang memiliki kualitas garmen nggak begitu bagus. Jadi, semua tergantung pada taste dan kemampuan lo dalam memadupadankan pakaian lo. Nggak usah minder kalau pakaian yang lo kenakan bukan keluaran desainer atau merek terkenal.

 

Kini, udah nggak ada lagi alasan bagi lo untuk nggak tampil fashionable. Jangan mudah percaya dengan anggapan-anggapan fashion yang beredar di kalangan kaum pria. Hal tersebut belum tentu benar. Lebih baik, lo langsung melakukan kroscek melalui blog-blog bertema fashion.

 

Source: businessinsider.co.id

Comments
diana mayasari
keren banget
PUJI RAHAYU kopkar
keren banget