Trending
Jumat, 13 Oktober 2017

Stranger Things Keluarkan Game untuk Promosi Episode Terbarunya

  • Share
  • fb-share
Stranger Things Keluarkan Game untuk Promosi Episode Terbarunya

Berbicara mengenai tayangan film seri di Netflix, memang nggak bakal ada habisnya karena jumlahnya yang banyak sekali dari semua genre. Salah satunya adalah Stranger Things. Serial dengan genre horor fiksi ini telah tamat season pertamanyanya sejak Juli 2016 lalu. Kabarnya, season keduanya nya bakal bisa dinikmati mulai tanggal 27 Oktober mendatang. Bagi para penggemar yang udah nggak sabar, ada game-nya yang baru saja dirilis lho, Urbaners!

 

Game Stranger Things Masih Mengambil Cerita dari Season 1

Cerita yang diambil masih berkaitan dengan season 1 nya. Hal ini tentu saja bakal bisa menciptakan nostalgia bagi para penggemarnya yang sudah menyaksikan season 1. Jangan dibayangkan game Stranger Things memberikan gambar tiga dimensi, justru game ini masih menggunakan tampilan pixel. Kalau lo pernah main game The Legend of Zelda: A Link To The Past, pasti udah nggak asing lagi dengan tampilannya.

 

Lo Bakal Berperan Sebagai Chief Hopper

Di game ini, lo bakal memainkan karakter bernama Chief Hopper. Jadi, ceritanya, ada seorang bocah yang hilang secara misterius dan tugas lo sebagai Chief Hopper harus mencari bocah tersebut dengan memulai petualangan lo di Laboratorium Hawkins. Game ini cukup simpel dan lo nggak perlu bingung karena nggak bakal ada banyak tombol virtual untuk memainkannya.

Nah, buat lo yang suka game pixel dengan karakter chibi, game ini bisa lo coba. Seru lho, Urbaners, karena lo bakal menjelajah ke banyak tempat dengan scene yang berbeda. Jadi, nggak bakalan bosan, kok!

 

Lo Bisa Download Gratis

Masih ada lagi kabar gembiranya, game yang dibuat berkat kolaborasi antara Netflix dan BonusXP ini bisa lo download secara gratis, baik bagi pengguna iOS maupun Android. Penasaran? Langsung aja meluncur dan download game ini kalau lo nggak sabar buat nunggu buat season 2-nya.

Serial Stranger Things sendiri berkisah mengenai penculikan seorang anak bernama Will Byers oleh monster yang berasal dari dimensi lain, Upside Down, sehingga membuat beberapa pihak bergegas memulai petualangan mereka untuk menemukan kembali bocah tersebut. Sedangkan, season 2-nya bakal bercerita mengenai mitos yang lebih mendalam di balik hilangnya Will Byers.  

 

 

Source: cnet.com

Comments
Sandi Widiyantoro
Kangen game hape jadul 😁
Nasiban
Bagus bener