Trending
Sabtu, 05 September 2020

Biar Postingan Sosmed Jadi Viral: Ini Tips Foto Biar Bokeh!

  • Share
  • fb-share
Biar Postingan Sosmed Jadi Viral: Ini Tips Foto Biar Bokeh!

Mungkin sekarang ini lo sudah nggak asing sama istilah ‘foto bokeh’. Tapi kalau ditanyain lagi buat lo nih, apa lo sudah tahu persis ap aitu foto bokeh? Buat lo yang menjadikan sosial media jadi garda paling depan buat sosialisasi, lo perlu bisa bikin foto yang bokeh, nih!

Pada dasarnya, foto bokeh adalah gambar yang ditangkap oleh kamera dengan komposisi ruang tajam, atau istilah lainnya adalah Depth of Field yang sempit. Sebelumnya, hasil jepretan seperti ini hanya bisa didapatkan menggunakan kamera digital dengan spek tinggi.

Tapi, thanks to technology! Sekarang lo bisa mendapatkan foto bokeh lewat kamera smartphone lho. Biasanya dengan menu wide-angle dan telephoto bisa membuat foto lo jadi bokeh. Lo juga bisa kok membuat foto bokeh dengan tidak menggunakan dua menu tersebut, kalau memang menu tersebut tidak ada di kamera handphone, nih.

Bagaimana caranya? Tenang, buat lo yang sudah tidak sabar buat hunting konten biar dapat foto yang bokeh, di bahasan kali ini – ada beberapa cara untuk mendapatkannya. Penasaran apa saja caranya? Sila simak bahasan kali ini untuk selengkapnya ya!

 

Perhatikan Jarak Kamera Dengan Objek yang Ada

tips foto biar bokeh

Credit Image: gihphone.com

Hal pertama yang bisa lo ketahui dan perhatikan buat dapat foto yang bokeh adalah jarak antara kamera dengan objek yang ada. Foto bokeh terjadi ketika lo berada di ‘ruang yang sempit’ sehingga jarak antara kamera dan objek tidak terlalu jauh.

Ketika jaraknya tidak terlalu jauh, lo bisa atur lagi fokus yang ada antara objek dan latarbelakangnya. Kalau objek dan kamera mempunyai jarak yang jauh, dikhawatirkan objek lo itu fokusnya akan terbagi dengan background sehingga kamera bisa saja menganggap dua hal tersebut sama.

 

Fokus di Objeknya

tips foto biar bokeh

Credit Image: diykamera.com

Seperti yang sudah disebutkan di atas sebelumnya kalau fokus terhadap objek itulah yang bisa diatur dengan sedemikian rupa sehingga lo bisa dapat foto yang bokeh. Jika menggunakan kamera smartphone, lalu contohnya lo mengambil gambar seseorang, untuk mengatur jaraknya, lo bisa tap tap di layar smartphone lo itu.

Dengan melakukan hal itu, lo bisa menetapkan fokus, mengaturnya sedemikian rupa sehingga latar belakang dari objek tersebut bisa seakan menghilang atau terjadi efek kabur. Pada saat momen itulah foto bokeh terjadi, bro.

 

 

Bagaimana Soal Perspektif?

Biar nggak kelihatan amatir-amatir banget nih – lo bisa atur perspektif atau arah dari mana lo akan mengambil foto tersebut. Hal ini memang terbaca sederhana tapi cukup bisa membuat foto bokeh lo jadi berbeda.

 

Kalau Soal Lighting?

tips foto biar bokeh

Credit Image: hitekno.com

Salah satu kunci dari foto bokeh yang keren adalah pencahayaan atau lightning yang kece juga. Oleh karena itu, salah satu hal juga yang mesti lo perhatikan dari usaha mendapatkan foto bokeh selain jarak dan latarbelakangnya adalah lighting.

Jika masing-masing objek (objek utama dan latarbelakang) mendapatkan pencahayaan yang berbeda, bisa jadi ini akan menambahkan ‘kedalaman’ dari foto bokeh lo tersebut. Banyak fotografer yang sudah bereksperimen dengan pencahayaan sehingga foto bokeh yang mereka dapat benar-benar terlihat natural.

Wah bagaimana nih? Pasti lo sekarang sedang pegang smartphone dan sedang utak-atik gimana pengaturan yang keren buat dapat foto bokeh. Kalau lo sudah paham semua hal yang sudah dijelaskan di atas, pastikan lo praktekan saja ya!

 

Feature Image - urbandigital.id

Comments
SRI YAYA ASTUTI
Perhatikan Jarak Kamera Dengan Objek yang Ada
Aldi hidayat
Nice informasi