Trending
Jumat, 08 Desember 2017

Teknologi Terbaik di LA Auto Show 2017

  • Share
  • fb-share
Teknologi Terbaik di LA Auto Show 2017

Nggak kalah dengan teknologi komunikasi, teknologi transportasi pun juga semakin berkembang.  Berbagai mobil baru turut memeriahkan acara pameran mobil. Salah satunya LA Auto Show 2017. Pameran mobil ini digelar di Los Angeles mulai tanggal 1 hingga 10 Desember dan merupakan salah satu pameran mobil terbesar di dunia. Ada lebih dari 1000 kendaraan yang dipamerkan di sini. Berikut 4 mobil terbaik yang ada di acara tersebut.

 

BMW i8

Salah satu produsen mobil asal Jerman yang terkenal dengan produk premiumnya, BMW telah menunjukkan mobil dengan teknologi terbaiknya, BMW i8. Nggak mau kalah dengan produsen lain yang sudah menyematkan konsep ramah lingkungan, BMW i8 telah dibekali mesin bensin bertenaga 1,5liter yang dikombinasikan dengan teknologi baterai berkekuatan 34Ah. Mobil seberat 1,6 ton ini mampu melaju dengan kecepatan maksimal hingga 155 mph. Soal harga, mobil ini dibanderol 2 miliar rupiah.

 

Porsche 718 GTS

Berbicara mengenai mobil mewah nggak lengkap rasanya kalau nggak menyebut produsen yang satu ini. Tapi dibanding mobil yang sudah disebutkan sebelumnya, Porsche 718 GTS Boxster dibanderol dengan harga yang lebih murah yakni separuhnya atau 1 miliar saja. Dengan tenaga mesin bensin yang lebih besar yakni 2,5 liter, mobil ini memiliki gearbox manual dengan 6 percepatan standar.

 

Infiniti XQ50

Mungkin brand yang satu ini belum seberapa populer di Indonesia, tapi soal kualitas juga nggak bisa diremehkan lho, Urbaners. Dengan mesin turbo berkekuatan 2 liter, mobil ini hanya memerlukan waktu 6,3 detik untuk melaju dari kecepatan 0 ke 60 mph. Soal harga, mobil ini jauh lebih terjangkau. Cukup dengan 600 juta rupiah lo bisa membawa pulang mobil ini ke rumah.

 

Jeep Wrangler

Alternatif lain mobil yang berkisar di harga 600-an juta adalah Jeep Wrangler. Ada dua pilihan mesin yang akan disematkan di mobil ini, yakni mesin disel yang akan rilis pada tahun 2019 mendatang dan mesin hibrida plug-in untuk tahun 2020.

Jadi Urbaners, mobil yang mana pilihan lo?

 

Source: cnet.com

Comments
DENNY ADHY NUGROHO
Alternatif lain mobil yang berkisar di harga 600-an juta adalah Jeep Wrangler. Ada dua pilihan mesin yang akan disematkan di mobil ini, yakni mesin disel yang akan rilis pada tahun 2019 mendatang dan mesin hibrida plug-in untuk tahun 2020.
Sandi Widiyantoro
Adu keren + canggih 😃