Trending
Selasa, 13 Desember 2016

Pendapatan Nggak Seberapa, Moonlight Diprediksi Dapat Nominasi Oscar

  • Share
  • fb-share
Pendapatan Nggak Seberapa, Moonlight Diprediksi Dapat Nominasi Oscar

Pernah dengar film Moonlight? Di Indonesia, film ini memang nggak seberapa didengar bahkan tenggelam oleh banyak film franchise besar lain seperti Dr. Strange. Namun faktanya, film yang dirilis pada 21 Oktober lalu ini membawa pulang penghargaan di ajang Gotham Independent Film Awards pada hari Senin (28/11) lalu. Kemenangan ini membuat film Moonlight diprediksi bakal dapat gelar di ajang Piala Oscar nanti.

 

Menang dua gelar sekaligus di satu ajang

Ajang Gotham Independent Film Awards yang diselenggarakan di New York pada Senin malam (28/11) waktu setempat merupakan pembuktian film terbaru garapan Barry Jenkins berjudul Moonlight. Film tersebut mendapatkan dua penghargaan sekaligus, yakni Best Picture dan Best Screenplay. Itu belum termasuk hadiah kehormatan bagi para pemain sekaligus Audience Award.

Hasil tersebut membuat Moonlight diprediksi oleh banyak pengamat bakal memenangkan nominasi Best Picture Piala Oscar di tahun 2016, setelah dua tahun berturut-turut dimenangkan oleh Spotlight (2015) dan Birdman (2014). Meski begitu, pemenang Gotham Independent Film Awards nggak selalu bakal menang Oscar. Hal ini terjadi pada film 12 Years a Slave yang menang Piala Oscar padahal kalah dengan Inside Llewyn Davis, film yang bahkan nggak ada di daftar nominasi Oscar, pada ajang Gotham.

 

Tak hanya Moonlight

Selain film Moonlight, beberapa nama juga diprediksi bakal memenangkan Oscar. Casey Affleck misalnya, bakal diprediksi memenangkan kategori Best Actor berkat aktingnya di film Manchester by the Sea, yang juga masuk di 4 nominasi pada ajang Gotham. Meski begitu, di kategori Best Actress, Annette Bening (20th Century Women) yang diprediksi bakal menang Oscar, justru kalah oleh Isabelle Huppert (Elle) di ajang Gotham.

Film Moonlight sendiri bercerita tentang kisah hidup seseorang bernama Chiron yang dibagi-bagi menjadi tiga fase kehidupan: Little, Chiron, dan Black. Isu-isu rasisme serta drama kehidupan pria kulit hitam yang berat menjadi fokus utama dalam film ini.

 

Lalu, akankah prediksi ini benar-benar terbukti di ajang Piala Oscar nanti? Masih ada waktu hingga 24 Januari 2017 mendatang dimana ajang Piala Oscar akan diadakan.

 

Source: goldderby.com, huffingtonpost.com

Comments
Indah Saputri
2 Kata lucu LGBT oscar
Agus samanto
kehormatan bagi para pemain sekaligus Audience Award.