Trending
Rabu, 11 April 2018

Make Music Day, Ketika Lo Bisa Nonton Konser Musik Secara Gratis di Seluruh Dunia

  • Share
  • fb-share
Make Music Day, Ketika Lo Bisa Nonton Konser Musik Secara Gratis di Seluruh Dunia

Urbaners, festival musik tahunan Make Music Day ini rencananya bakal digelar pada 21 Juni 2018 mendatang. Festival yang sudah dianggap seperti studio jalanan bagi para musisi di seluruh dunia ini tentunya dinantikan seluruh pecinta musik. Menariknya, lo nggak perlu mengeluarkan sepeser uang pun untuk nonton konser musik yang satu ini. Biar nggak makin penasaran, yuk simak info selengkapnya di sini!

Dimulai pada tahun 1982 di Perancis

Bisa dibilang Make Music Day untuk kali pertamanya digelar pada tahun 1982 oleh para musisi jalanan di Perancis. Tingginya antusiasme para pecinta musik di Eropa membawa festival ini kian populer di seluruh dunia. Tercatat, saat ini festival Make Music Day telah berlangsung di lebih dari 750 kota yang mencakup 120 negara di seluruh dunia. Berbeda dari kebanyakan festival musik, di event ini siapa pun bisa bergabung dan menonton secara gratis.

Mengusung nilai-nilai sejarah musik

Nggak semua festival musik bertujuan untuk hura-hura saja. Make Music Day tahun lalu bahkan diselenggarakan untuk menghormati sejarah lokasi tertentu. Misalnya, di kawasan New York terdapat festival yang berlokasi di National Jazz Museum untuk mengenang penyanyi legendaris Ella Fitzgerald yang telah wafat. Sedangkan di Madison, festival musik ini diselenggarakan untuk memperingati kematian Otis Redding di dekat danau tempat pesawatnya jatuh pada tahun 1967.

Lebih dari 4500 acara musik

Urbaners, Make Music Day tahun ini akan dimeriahkan oleh lebih dari 4.500 pertunjukan musik di lebih dari 70 kota di seluruh Amerika Serikat. Masing-masing kota tersebut akan menyelenggarakan event musik lokal, seperti Chattanooga, Tennessee, yang akan menghormati Usher sebagai pioneer kawasan tersebut dengan membangun sebuah stasiun karaoke di dalam mobil khusus.

Di kota New York, pertunjukan Broadway khusus untuk festival ini bakal diadakan di Richard Rodgers Amphitheater tepatnya di Harlem's Marcus Garvey Park, sementara konser besar-besaran yang menampilkan musik dalam berbagai gaya akan diadakan di Mount Rushmore di South Dakota.

 

Urbaners, apa reaksi lo kalau bisa nonton konser musik secara gratis di seluruh dunia? Lewat Make Music Day festival, diharapkan semua musisi memiliki kesempatan yang sama untuk menunjukkan bakat mereka. Semoga Indonesia juga segera menjadi negara yang menjadi tuan rumah penyelenggara Make Music Day ini, ya!

Comments
Kamto mun
Keren guys
sumardiyono
Make Music Day festival