Trending
Kamis, 14 September 2017

Antusiasme Para Musisi Stage Bus Jazz Tour 2017 di Lombok

  • Share
  • fb-share
Antusiasme Para Musisi Stage Bus Jazz Tour 2017 di Lombok

Ini adalah kali pertama Stage Bus Jazz Tour 2017 singgah di Pulau Lombok. Rabu, 13 September 2017 parkiran Lombok Epicentrum Mall disulap menjadi salah satu acara jazz yang paling menarik dan tentunya ditunggu-tunggu.

Terdapat beberapa musisi lokal dan nasional yang memeriahkan acara ini, Urbaners. Seperti Kaleng Bekas Band, Pipiet & Friends, Just One (MLD Jazz Wanted Winner), Andira dan tentunya penyanyi dengan lagu "Terlalu Lama Sendiri", Kunto Aji! Sama seperti sebelumnya, kali ini Stage Bus Jazz Tour 2017 - Lombok juga menggandeng beberapa creativepreneur lokal dan juga foodtruck yang menggugah selera, lho Urbaners! Seperti apa sih keseruan Rabu malam kemarin?

 

Semua lagu bisa dinyanyikan oleh Just One

Bagi lo yang belum pernah mendengar nama band satu ini, mereka adalah pemenang #1 MLD Jazz Wanted 2017 beberapa saat lalu di Surabaya. Anak-anak muda ini juga berasal dari Lombok, Urbaners, jadi nggak heran kalau mereka sangat totalitas sebagai 'tuan rumah'. Dengan menggunakan outfit monokrom, Jus One tampil sangat energic dan bersemangat.

Berbagai jenis musik bisa dinyanyikan oleh mereka, seperti lagu "Love On Top" dari Beyonce, "Lean On" dari Major Lazer & DJ Snake, "Thankyou For Loving Me" dari Bon Jovi, "24K" Bruno Mars sampai "Till It Hurts"-nya Yellow Claw. Kalau melihat list lagu tersebut, satu sama lain benar-benar berbeda dan jauh dari musik jazz, tetapi mereka berhasil mengaransemen ulang menjadi lebih jazzy, dan menambah keunikan dari lagu-lagu tersebut. Nggak heran ya Urbaners, mereka bisa menjadi jawara MLD Jazz Wanted!

 

Sisi lain Andira yang diperlihatkan saat manggung

Penyanyi muda satu ini juga nggak mau kalah totalitasnya, Urbaners. Andira yang dikenal dengan lagu "Enyah" pada tahun 2012 lalu juga menghibur penonton dengan suara merdunya. Sebanyak kurang lebih 8 lagu, Andira berhasil membuat malam para pengunjung semakin berwarna. Yang lebih spesial lagi, ia sempat memanggil salah satu pengunjung yang sedang bersedih untuk ke stage, dan menyanyikan lagu "Risalah Hati" dari Dewa 19 untuk mengobati kegalauan dari pengunjung tersebut.

Just One

Andira juga memiliki sisi humor yang tinggi lho, Urbaners. Dengan ciri khas-nya yang periang, sering sekali ia menyelipkan guyonan disetiap pergantian lagu. Andira juga membawakan beberapa lagunya seperti "Raja Di Hatiku", "Sampai Janji Terucap", "Menghilang" dan tentu saja "Enyah". Andira mengaku sangat senang bisa perform di Stage Bus Jazz Tour 2017 - Lombok ini, selain ini pertama kalinya ia manggung di sebuah bus, ia juga merasakan ambience yang hangat dan respon sangat baik bagi para pengunjung. Apalagi kedekatannya dengan penonton dapat mebuatnya berinteraksi lebih dalam oleh mereka, Urbaners. Kebahagiaan tidak bisa disembunyikan dari raut wajahnya saat manggung kemarin. Rasa nervous yang muncul diawal mula ia tampil sirna dengan energi positif para pengunjung.

Comments
Aldi hidayat
Keren abiss sih
Mursidin
Keren banget