Trending
Rabu, 08 Juni 2016

Airport Dekat Taman Nasional Terbaik di Dunia

  • Share
  • fb-share
Airport Dekat Taman Nasional Terbaik di Dunia

Pada bulan Agustus nanti, National Park Service berulang tahun ke-100. National Park Service adalah lembaga yang mengelola seluruh taman nasional di Amerika Serikat. Nah, ada beberapa dari taman nasional tersebut yang terletak di dekat airport. Seru banget, Urbaners. Sambil take off atau landing, lo bakal disuguhi pemandangan menakjubkan dari atas pesawat. Setelah keluar dari bandara, lo bisa langsung menyegarkan diri dengan mengujungi taman-taman nasional ini.

 

Jackson Hole Airport

Berdiri pada tahun 1930, Jackson Hole Airport merupakan satu-satunya airport lokal komersial yang terdapat di dalam sebuah taman nasional, yakni Grand Teton National Park di Wyoming. Ini sih udah bukan dekat lagi, Urbaners. Ibaratnya, taman nasional tersebut menjadi halaman dari Jackson Hole Airport! Pada tahun 2014 lalu, airport satu ini mendapatkan penghargaan dari American Institute of Architects karena dianggap telah memberi inspirasi melalui budaya-budaya lokal yang ada dalam airport.

 

Glacier Park International Airport

Hanya tiga puluh menit dari Glacier Park International Airport, lo bakal sampai di Glacier National Park yang masih berada dalam satu area dengan Pegunungan Kalispell. Untuk menonjolkan unsur taman nasional tersebut, pihak pengelola Glacier Park International Airport memasang seratus koleksi foto yang berhubungan dengan Glacier National Park, termasuk hewan-hewan khasnya. Jangan kaget kalau lo “bertemu” dengan kambing gunung saat sedang mengambil bagasi.

 

Yellowstone Airport

Airport satu ini cuma berjarak tiga kilometer dari pintu masuk Yellowstone National Park. Karena jarak yang dekat tersebut, Yellowstone Airport mengklaim diri mereka sebagai airport lokal untuk Yellowstone National Park. Nggak ada cara yang lebih nyaman selain melalui airport tersebut untuk berkunjung ke taman nasional. Restoran di Yellowstone Airport bahkan memiliki beberapa menu khas Yellowstone National Park, seperti burger daging banteng dan lobster lokal Yellowstone.

 

McCarran International Airport

Beli satu, dapat tiga. Kira-kira begitulah kalimat yang tepat untuk menggambarkan lokasi dari McCarran International Airport ini. Lokasinya dekat dengan tiga taman nasional sekaligus, yakni Zion National Park, Arches National Park, dan Grand Canyon National Park. Di terminal tiga, lo bakal melihat instalasi foto-foto karya Peter Lik yang memenuhi dindingnya. Foto-foto tersebut merupakan gambar dari ketiga taman nasional tersebut dan beberapa wisata alam lain di Amerika Serikat.

Kalau lo naik pesawat dari keempat airport di atas, mungkin lo akan berharap pesawat mengalami delay agar bisa mengunjungi taman-taman nasional di dekatnya, ya. Bisa banget tuh dimasukkan ke bucket list lo untuk tujuan traveling selanjutnya!

 

 

Source: usatoday.com

Comments
Sandi Widiyantoro
Yellowstone airport
DEVI TRI HANDOKO
Yellowstone Airport