Trending
Rabu, 15 Januari 2020

Liburan Unik di Bandung: Spa Lumpur

  • Share
  • fb-share
Liburan Unik di Bandung:  Spa Lumpur

Bandung nggak hanya memiliki banyak kuliner lezat yang menggoda selera saja, karena di kota ini kalian juga bisa menemukan sejumlah tempat wisata yang indah dan menarik. Salah satu tempat unik yang harus lo kunjungi saat ke Bandung ialah spa lumpur di Kawah Rengganis.

Tempat wisata yang satu ini memang belum terlalu dikenal oleh wisatawan meskipun letaknya yang berada di salah satu spot dari tempat wisata terkenal di Ciwidey, Kabupaten Bandung. Kawah Rengganis pun masih dikelola oleh masyarakat sekitar.

 

Spa Lumpur Sambil Menikmati Pemandangan Keren

Wisatawan sedang mencoba mengaplikasikan lumpur dan membilasnya dengan air belerang.

Kawah Rengganis dikelilingi oleh kebun teh yang indah dan sejuk. Pemandangan alamnya masih sangat alami sehingga bisa memanjakan mata kalian Urbaners. Menuju ke tempat wisata ini pun cukup menantang karena masih sulit diakses dengan mobil sehingga lo harus berjalan kaki sekitar 30 menit. Nah, buat lo yang mager bisa juga memanfaatkan jasa ojek dengan mengeluarkan biaya sekitar 15 ribu rupiah untuk sekali perjalanan.

Selain memiliki pemandangan alam yang super indah, Kawah Rengganis juga punya pesona lain yaitu spa lumpur nih Urbaners. Spa lumpur memiliki banyak manfaat bagi kesehatan mulai dari meningkatkan sirkulasi darah, melegakan nyari otot, melembutkan kulit, hingga mengurangi stres lho.

 

Air Belerang Juga Patut Lo Coba!

Salah satu suasana di Kawah Rengganis

Setelah mengaplikasikan lumpur di tubuh dan menunggunya kering, lo bisa langsung membilasnya dengan air belerang yang sudah tersedia. Terdapat beberapa pancuran air belerang yang tersedia di tempat ini. Air belerang itu dialirkan lewat batang kayu dan lo harus dalam posisi jongkok saat ingin membilas tubuh karena posisi pancuran tersebut cukup pendek.

Mandi dengan air belerang juga memiliki sejumlah manfaat baik bagi kesehatan tubuh lho. Beberapa di antaranya adalah dapat mengangkat sel kulit mati, mencegah jerawat dan berguna untuk mengobati penyakit kulit seperti eksim.

Saat membilas tubuh di bawah pancuran lo pasti akan merasa nyaman dan ingin berlama-lama. Namun, jangan lakukan hal tersebut ya karena antriannya cukup panjang lho. Tempat mandi belerang di sini disebut dengan Pancuran Lima karena hanya ada lima pancuran air belerang yang tersedia.

Berwisata di Kawah Rengganis ini kalian bisa mendapatkan pengalaman yang komplit karena nggak hanya bisa melihat pemandangan yang indah saja, di sini lo juga bisa merasakan uniknya mandi lumpur. Gimana, tertarik mencobanya?

 

 

Sources: detik.com, jalanbarengarif.com

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
ERRI HARI WULANDARI
Spa Lumpur Sambil Menikmati Pemandangan Keren