Trending
Kamis, 17 November 2016

4 Film Komedi Gagal yang Ternyata Dibintangi Artis Terkenal

  • Share
  • fb-share
4 Film Komedi Gagal yang Ternyata Dibintangi Artis Terkenal

Nggak selalu aktor besar bermain di film yang besar pula. Film besar adalah film yang nggak hanya mempunyai budget besar tetapi juga mendapatkan keuntungan yang cukup signifikan. Dan 4 film di bawah ini adalah deretan film komedi yang ternyata nggak mendapatkan hasil yang menggembirakan di pasaran. Film komedi memang untung-untungan, jika di Amerika Serikat saja nggak ada yang nonton, tentu di luar Amerika Serikat pasti akan jatuh.

 

Valentine’s Day (2010)

Pada tahun 2010, film komedi yang dibintangi Bradley Cooper, Jessica Alba, Julia Roberts bahkan Taylor Swift juga ikut main ternyata nggak mendapatkan tanggapan yang baik. Memang film ini mendapatkan keuntungan lumayan karena para bintangnya, tetapi dalam segi cerita Valentine’s Day ini mendapatkan nilai yang buruk. Bahkan film Valentine’s Day masuk ke dalam nominasi Hall of Shame tahun 2010.

 

Movie 43 (2013)

Film komedi buruk selanjutnya adalah Movie 43 yang keluar pada tahun 2013. Saking buruknya nih Urbaners, Rotten Tomatoes hanya memberikan 4% dan IMDb memberikan 4.3/10. Aktornya nggak main-main Urbaners, ada nama Hugh Jackman, Emma Stone, Kate Winslet dan Helle Berry. Parahnya, mereka semua seakan menjadi aktor belajaran karena nggak bisa bermain komedi sedikitpun.

 

Monuments Men (2014)

Monuments Men sempat menjadi trending topic karena nama George Clooney dan Matt Damon menjadi bintangnya. Tetapi sayang ketika film tersebut, George Clooney yang juga menjadi produser dan penulis skenario menjadi bulan-bulanan para kritikus. Clooney dirasa masih kurang dalam menjadi sutradara karena masih belum berani mengambil risiko yang menantang.

 

Town and Country (2001)

Di produseri oleh Fred Ross yang sukses dengan Godfather-nya, membuat Town & Country yang muncul tahun 2001 ini dinanti semua pihak. Tetapi film yang dibintangi oleh Diane Keaton, Garry Shandling dan Warren Beatty ini mendapatkan response yang cukup buruk. Dengan budget mencapai 90 juta dolar, ternyata film ini hanya mendapatkan keuntungan 10 juta dolar!

Ada film komedi lain yang menurut lo jelek banget selain film-film di atas?

 

Source: cinemablend.com

Comments
Aldi hidayat
Nice recommended
John Hutabarat
bukan jaminan