Trending
Selasa, 28 Januari 2020

Apapun Bisa Menjadi Media Untuk Karya Seni

  • Share
  • fb-share
Apapun Bisa Menjadi Media Untuk Karya Seni

“Seni visual juga menjadi experience yang menimbulkan rasa dan mikir di tengah hiruk pikuk kota. Efek seperti ini nggak bisa dipaksain. Kita cuma bisa kasih storytelling dan pesan-pesan tersirat.” Inilah yang diungkapkan oleh salah satu anggota komunitas LZY Visual. Berbicara tentang visual, bukan hanya sekedar di platform digital atau poster, namun lebih dari itu. Berbagai media dan kreativitas, membuat sebuah visual dapat menjadi lebih 'hidup' dan tanpa batasan ukuran. Nah, pada MLDSPOT TV Season 5 Episode 11 ini berhubungan dengan itu semua, Urbaners! Dengan tema "Visual Aesthetic Experience", lo akan diajak ke Surabaya untuk berkenalan dengan seniman-seniman hebat yang mengulik berbagai macam media untuk karyanya.

 

Danis Sie: Karya Seni Bukan Project Thankyou

Danis Sie dan host MLDSPOT TV menggunakan t-shirt berwarna putih

Bukan hanya untuk diri sendiri, tetapi juga banyak orang. Danis Sie seorang seniman dengan segudang penghargaan ini lebih memilih kembali ke Surabaya daripada melanjutkan karirnya di Singapura. Di tempat asalnya tersebut, Danis Sie tidak hanya berkarya namun memberikan ruang serta fasilitas untuk seniman lainnya untuk berkembang. Bernama Sciencewerk Studio, Sebuah space untuk membantu bisnis-bisnis lokal membangun branding dan bahasa visual mereka. Ia juga ingin  mengedukasi bahwa desain adalah valuable bukan sekedar “project thank you”. Misinya pun tercapai, kini Sciencewerk Studio sudah menjadi salah satu studio desain terkemuka di Indonesia. Karya-karya yang dihasilkan pun banyak di-feature oleh publikasi desain internasional seperti Th Asia Pacific Design Yearbook terbitan Sandu dari Guangzhou, Cina dan PAGE Magazine dari Jerman. Tidak hanya itu saja ada pula project Danis Sie lainnya yakni SpecimenLab yang berhubungan dengan seni dan tanaman. Atau Of Sorts yang merupakan ragam instalasi 'bercerita'. Instalasi ini juga pernah digunakan berbagai event seperti Basha Market, Haluu World, dan Science of Love. Nah, ada yang sudah lo lakukan untuk sekitar lo seperti Danis Sie, Urbaners?

 

LZY Visual: Menikmati Visual Dengan Media yang Dinamis

Salah satu Projection mapping dari LZY Visual

Satu lagi media seni yang seru untuk dikulik! Seperti yang dilakukan oleh komunitas asal Surabaya yakni LZY Visual. Mereka fokus ke pengembangan eksperimental untuk memberikan pengalaman baru dan unik bagi masyarakat melalui visualiasi projection mapping. Meskipun tidak terlalu banyak anggota di komuntas ini, namun LZY Visual sudah dipercaya di berbagai event. Nggak hanya itu saja, LZY Visual juga berhasil meraih juara Juara 3 pada ajang Light Up Festival 2017 di Rumania. Mereka berkompetisi dengan mengusung kampanye berjudul “Sorot Merah Putih di Benua Biru” yang menampilkan proyeksi sepanjang 70 meter. Selain itu, mereka pernah menjadi finalis di 1 Minute Projection Mapping 2018 di Nagasaki, Jepang. Dibalik kesuksesan komunitas ini, mereka masih ingin konsisten menghadirkan video mapping di gedung bersejarah di Surabaya dan menjadikannya sebagai event tahunan yang ditunggu-tunggu. Hebat banget ya, Urbaners!

Comments
RAHAYU
Danis Sie: Karya Seni Bukan Project Thankyou
Mursidin
Keren banget