Trending
Senin, 16 September 2019

Aurelie: Menaklukkan Berbagai Jenis Genre Di SBJT - Cibinong

  • Share
  • fb-share
Aurelie: Menaklukkan Berbagai Jenis Genre Di SBJT - Cibinong

Menikmati cheesecake strawberry yang dingin dengan secangkir teh hangat. Inilah mungkin yang dapat mengggambarkan saat mendengarkan lantunan suara Aurelie Moeremans di Stage Bus Jazz Tour (SBJT) 2019 - Cibinong. Siapa sangka, pemain film satu ini ternyata memiliki suara yang merdu dan lembut sama seperti paras cantiknya.

Tepat setelah penampilan MLDJAZZPROJECT Season 4, Aurelie langsung naik ke atas panggung mobil tersebut. Sambil menyapa para pengunjung yang datang, ia mengaku masih cukup tegang dan grogi jika tampil sebagai musisi. Tetapi hal ini tidak membuat performancenya menurun Urbaners, justru jauh di luar ekpektasi. Nggak hanya menyanyikan beberapa lagu pribadinya, bahkan Aurelie juga piawai bernyanyi lagu Reggae lho, Urbaners!

Penampilan Aurelie di Stage Bus Jazz Tour 2019 – Cibinong dari jarak jauh

Mengenakan dress polkadot dengan sepatu Converse dan ramput panjang lurus terurai, ia membuka penampilannya dengan menyanyikan lagu "Bizzare Love Triangle" dari New Order secara akustik. Dilanjutkan dengan lagu kesukaanya dari Norah Jones yang berjudul "Don't Know Why". Suara tipisnya memberi kesejukan tersendiri kala itu. Para penonton pada bagian depan, sambil duduk santai di rumput sintetik dengan bean bag, terlihat menggerakkan tubuh secara perlahan dari kanan ke kiri tanda sangat menikmati alunan musik dari kekasih Marcello Tahitoe ini.

Yang lebih spesial lagi, untuk pertama kalinya Aurelie menyanyikan lagu dari salah satu film yang dibintanginya yakni "Foxtrot Six" yang berjudul "Gema". Dan tentunya singel terbaru yang ditulis oleh Aurelie sendiri dan baru dirilis pada Agustus lalu berjudul "Here We Are".

penonton yang menikmati penampilan Aurelie

Tidak sampai disitu saja, Aurelie pun memberi kejutan lain. Penampilannya di Stage Bus Jazz Tour 2019 - Cibinong seperti pembuktian bahwa Aurelie dapat menyanyikan lagu apapun, Urbaners! Pasalnya pada malam itu ia juga menyanyikan lagu "Love Song" dari 311 dan "Redemption Song" dari Bob Marley. Lantunan Reggae bercampur dengan suaranya yang lembut dan manis memberikan warna tersendiri untuk kedua lagu legendaris tersebut.  Suara pengunjung yang riuh diiringi tepuk tangan seakan tanda kaget sekaligus puas akan penampilannya.

Comments
asrul firmansyah
Terima kasih atas informasinya dari Aurelie musisi berbakat
sumardiyono
wow keren bro...