Trending
Senin, 21 Agustus 2017

5 Produk Lokal yang Diam-Diam Banggakan Indonesia

  • Share
  • fb-share
5 Produk Lokal yang Diam-Diam Banggakan Indonesia

Secara nggak langsung, minat belanja anak muda Indonesia sebenarnya sangat dipengaruhi tren fashion, lho. Pertama, lo pasti tahu bagaimana perkembangan celana jogger pants, lalu sekarang sedang muncul tren sepatu running yang harganya jutaan. Mirisnya nih, Urbaners, kebanyakan tren tersebut berasal dari brand luar negeri. Padahal, bukan berarti produk lokal Indonesia kalah keren dari produk luar.

Dari banyaknya brand luar negeri yang hadir di pasar Indonesia, ternyata ada produk lokal yang menciptakan pasar sendiri dan diam-diam membanggakan Indonesia. Mereka nggak hanya diakui di dalam negeri, beberapa produknya juga dikirim ke luar negeri. Simak nih, lima produk lokal asli yang diam-diam membanggakan Indonesia dengan kualitas produknya.

 

Life Behind Bars Jakarta

Life Behind Bars Jakarta

Berawal dari demam sepada fixie pada tahun 2012-2013, sekelompok anak muda di Jakarta sepakat membuat sebuah produk tentang sepeda yang dinamakan Life Behind Bars (LBB). Awalnya, mereka hanya menjual aksesoris sepeda seperti kaos dan messenger bag. Sekarang, Life Behind Bars juga menjual beberapa tas backpack yang keren banget. Dengan desain modern dan sangat detail dalam pengerjaan, Life Behind Bars sampai sekarang masih leading dalam urusan aksesoris sepeda.

 

Gordi.id

Gordi.id

Nggak punya waktu untuk memilih biji kopi, menyaring, lalu menyeduh? Lo bisa memanfaatkan jasa antar biji kopi berkualitas tinggi lewat Gordi. Arief Said, sang pendiri, awalnya merupakan pemasok biji kopi di café-café Jakarta. Seiring berjalannya waktu, Arief Said ingin melebarkan bisnisnya sebagai pemasok biji kopi ke masyarakat. Pada tahun 2015, Gordi didirikan dengan konsep pengantaran biji kopi ke kantor/rumah.

Bukan hanya sekadar biji kopi biasa, setiap bijinya juga sudah digiling dengan roaster profesional sehingga mempunyai cita rasa tinggi. Sampai sekarang, Gordi sudah melayani 500 pelanggan dari dalam dan luar negeri.

 

Dus Duk Duk

Dus Duk Duk

Berawal dari tugas kuliah, Arif Susanto dan Angger Diri Wiranata menciptakan sebuah kardus yang disulap menjadi produk baru berkualitas tinggi dengan nama Dus Duk Duk. Dimulai pada tahun 2013, Arif dan Angger mencoba membuat kursi dari kardus yang ternyata mempunyai desain sangat unik dan kuat. Walaupun dari kardus, kursi tersebut bisa diduduki oleh orang dengan bobot hingga 100 kilogram!

Dus Duk Duk nggak hanya rajin menghiasi pameran industri kreatif Indonesia, tetapi juga pernah mengisi pameran di luar negeri. Pada pertengahan tahun 2016 lalu, Dus Duk Duk ikut pameran Festival George Town di Malaysia. Dari situ, sekarang klien dari Dus Duk Duk berasal dari Australia, Italia, Perancis, sampai Belanda.

 

AYE! DENIM

AYE! DENIM

Didirikan tahun 2011, AYE! DENIM menjual produk fashion dengan bahan lokal dan pengerjaan yang berkualitas. Sekarang mereka sedang naik daun nih, Urbaners. Salah satu kisah sukses AYE! DENIM adalah mereka nggak pernah lelah untuk mensponsori artis lokal, band-band lokal, dan acara fashion yang ada di Indonesia. Paling kerennya lagi nih, Urbaners, AYE! DENIM ini berkolaborasi dengan Disney untuk membuat kaos Disney yang asik. Lo nggak akan kelihatan kekanak-kanakan, justru lo bakal terlihat modis.

 

Revolt Industry

Revolt Industry

Indonesia mempunyai kerajinan tangan budaya yang sangat tinggi. Pada tahun 2011, anak-anak muda asal Surabaya ini melihat potensi kerajinan tangan tersebut dan membuat Revolt Industry. Dari mulai dompet, gantungan kunci, tas, sarung tangan, sabuk, sampai kalung, semuanya terbuat dari kulit asli. Nggak hanya sekadar kulit asli nih, Urbaners, setiap produk ini sangat spesial dan nggak diproduksi secara masal karena dibuat dengan tangan.

Indonesia memang gudangnya produk-produk yang nggak terduga. Lo pasti kaget melihat bagaimana Revolt Industry, Dus Duk Duk, ataupun AYE! DENIM ini ternyata berasal dari Indonesia. Anak-anak muda Indonesia tersebut nggak perlu koar-koar untuk membuat sebuah produk yang sudah laku di luar negeri karena mereka sudah diam-diam membanggakan Indonesia.

 

 

Comments
Ahdan Maulana Muhammad
Nice Article...
DITA KURNIA
Indonesia memang gudangnya produk-produk yang nggak terduga. Lo pasti kaget melihat bagaimana Revolt Industry, Dus Duk Duk, ataupun AYE! DENIM ini ternyata berasal dari Indonesia. Anak-anak muda Indonesia tersebut nggak perlu koar-koar untuk membuat sebuah produk yang sudah laku di luar negeri karena mereka sudah diam-diam membanggakan Indonesia.