Trending
Kamis, 15 September 2016

Cerita Menarik Dibalik Lagu Wake Me Up When September Ends

  • Share
  • fb-share
Cerita Menarik Dibalik Lagu Wake Me Up When September Ends

Lagu dari band punk Amerika Serikat Green Day berjudul Wake Me Up When September Ends sekarang menjadi salah satu lagu wajib diputar di bulan September. Lagu yang masuk ke dalam album American Idiot ini menjadi salah satu single favorit para penggemar dari Green Day. Memasuki bulan September ini, beberapa radio sampai televisi sudah mulai memainkan lagu yang pertama kali keluar pada tahun 2003. Sebenarnya apa sih cerita menarik dibalik lagu Wake Me Up When September Ends.

 

Cerita Billie Joe Armstrong

Billie Joe Armstrong adalah leader, vokalis sekaligus gitaris dari Green Day. Apakah lo percaya bahwa Billie ini sekarang berumur 44 tahun? Dan suaranya masih sangat kuat dan ketika di panggung juga masih sangat atraktif. Hampir semua lagu dari Green Day diciptakan oleh Billie, termasuk lagu Wake Me Up When September Ends.

Kisah menarik dari Billie adalah ketika ayahnya meninggal karena penyakit kanker. Ketika itu Billie masih berumur 10 tahun dan dirinya sangat syok ketika ditinggal ayahnya. Pada suatu hari di bulan September 1982 ketika kematian ayahnya tersebut, Billie lari mengurung diri di kamar. Sang ibu mencoba menghibur Billie, tetapi Billie tetap nggak bergeming dan malah berkata “Wake me up when September Ends.” Dari situ, Billie ingin mempersembahkan lagu tersebut untuk sang ayah.

 

Juga cocok dengan kejadian 9/11

Dua tahun setelah kejadian 9/11 pada tahun 2001, album American Idiot muncul. Dan seperti suatu kebetulan ataupun sudah direncanakan sebelumnya. Pada track 11 pada album American Idiot ada lagu Wake Me Up When September End. Liriknya yang sangat menyentuh, seakan Green Day membuat lagu tersebut untuk korban 9/11.

Dari semua kebetulan tersebut, Green Day juga sering manggung dan mempersembahkan lagu tersebut untuk korban 9/11.

Comments
Susiana Saputri
Mantap banget
diana mayasari
Keren banget