Trending
Senin, 25 Januari 2016

Five Ways to take better Selfies

  • Share
  • fb-share
Five Ways to take better Selfies

Tongsis atau yang biasa disebut dengan tongkat narsis merupakan benda penting bagi para manusia yang hobi eksis di depan kamera. Urbaners, kamu hobi selfie tapi nggak mau ribet pakai tongsis? Tenang, lo nggak perlu khawatir, masih ada jalan kok biar lo bisa tetap eksis selfie tanpa tongsis. Berikut ada beberapa tips yang bikin foto lo tetap keren meskipun tanpa tongsis.

 

Gunakan Tanganmu

Urbaners, satu-satunya pengganti tongsis adalah tangan lo. Lo bisa pakai tangan lo daripada pakai tongsis. Tapi, kalau selfie pakai tangan, lo harus lebih mengangkat tangan lo. Lalu, lo harus angkat dagu lo lebih tinggi, tapi jangan terlalu mendongak ke atas.  Kemudian, tangan lo harus berada lebih tinggi dari kepala lo.

 

Gunakan Timer

Karena tangan lo menjadi satu-satunya alat, lalu bagaimana lo bisa menekan tombolnya? Lo pakai aja timer  yang ada di gadget lo. Dengan timer ini, hasilnya akan lebih bagus. Sedangkan, kalau lo hanya menekan tombol secara manual, hasil gambar yang dihasilkan akan kabur dan buram. Oleh karena itu, lo wajib pakai timer.

 

Gunakan Lampu LED

Hanya segelintir gadget yang mempunyai fitur lampu LED untuk kamera depan, seperti iPhone 6S. Pada malam hari atau saat berada di daerah yang kurang cahaya, lo butuh penerangan biar selfie lo menjadi lebih jelas. Lampu untuk selfie kamera depan biasa disebut dengan self-powered LED yang bisa dikaitkan di gadget lo dengan bantuan tenaga dari baterai gadget.

 

Buat Gadgetmu Lebih Mudah Dipegang

Salah satu alasan banyak orang menggunakan tongsis adalah lo tidak perlu merengkuh gadget besar karena bisa bikin gadget lo terjatuh akibat rengkuhan yang nggak terlalu kuat. Lo bisa pakai selfie grip atau pegangan selfie yang bisa menempelkan jarimu dengan gadget tanpa perlu menyentuhnya. Kalau lo sudah punya alat ini, lo tinggal menggunakan timer lalu siap berpose tanpa perlu memanjangkan gagang tongsis lebih dulu.

 

Gantungkan Gadgetmu di Tembok

Lo bisa melupakan tongsis apabila ada tembok atau jendela yang bisa dijadikan tempat menggantungkan gadget lo. Alat itu seperti tempat untuk menaruh remote AC. Atau lo bisa menaruh gadget lo di tengah-tengah teralis jendela rumah lo dan bersiap melakukan selfie.

Urbaners, lo masih bisa menghasilkan hasil selfie yang keren tanpa menggunakan tongsis. Ribetnya tongsis membuat banyak orang mikir dua kali dan mencari akal bagaimana bisa menghasilkan foto bagus tanpa tongsis.

 

Source: http://www.cnet.com, www.hercampus.com

Comments
AGUS NAWING
Keren banget
Sandi Widiyantoro
Timer bikin gambar jadi maximal