Trending
Kamis, 19 Mei 2016

Green Room, Film Action Berbudget 5 Juta Dolar

  • Share
  • fb-share
Green Room, Film Action Berbudget 5 Juta Dolar

Film Green Room yang baru saja keluar di Amerika Serikat pada tanggal 15 April 2016 kemarin menjadi pokok perbincangan di kalangan kritikus film. Green Room ini mendapatkan kritik yang sangat positif, padahal film ini adalah film festival. Film besutan sutradara Jeremy Saulnier ini hanya menghabiskan 5 juta dolar saja. Bandingkan dengan Batman v Superman yang menghabiskan hampir 250 juta dolar.

 

Pertama muncul di festival film Cannes

Pada bulan Maret 2015, Green Room pertama ditayangkan di festival film Cannes. Ketika itu Green Room mendapatkan respon yang sangat positif. Untuk ukuran film festival, film ini seharusnya masuk ke dalam jajaran box office. WestEnd Films yang menjadi publisher secara internasional kemudian mendistribusikannya ke hampir semua festival film bergengsi di seluruh dunia. Hasilnya, Green Room mendapatkan gala premier di setiap festival.

 

Penuh dengan darah dan kekerasan

Dengan budget yang hanya 5 juta dolar, para penonton Green Room akan kaget dengan efek yang dihasilkan. Mulai dari awal lo bakal ngeliat pertempuran dan kekerasan yang penuh dengan darah. Bahkan businessinsider mengatakan film Green Room ini merupakan film action dari awal hingga akhir. “Green Room provides non-stop thrills, from its bloody start to its even bloodier ending”. Review “berdarah” dari businessinsider.

 

Bagaimana review dari website film?

Rotten Tomatoes memberikan nilai 89% kepada Green Room dari 147 reviews yang masuk ke dalam database. Setiap reviewer yang memberikan rating, rata-rata Green Room mendapatkan 7.7/10. IGN sendiri memberikan nilai 9 dari 10. Sejak mendapatkan review dan respon yang sangat positif tersebut, Green Room menjadi sangat dinanti oleh pecinta film di seluruh dunia.

Mulai tanggal 15 April 2016 kemarin, Green Room dapat ditonton di seluruh dunia. Untuk Indonesia, masih ditunggu kabarnya ya Urbaners.

 

Source: businessinsider.com

Comments
John Hutabarat
hasil maksimal
PUTRI PUSTIKA SARI
mantap infonya