Trending
Senin, 05 Januari 2015

Jangan Asal Pilih Denim

  • Share
  • fb-share
Jangan Asal Pilih Denim

Yup, denim merupakan salah satu item fashion yang paling populer, paling digandrungi dan paling banyak digunakan oleh orang-orang di seluruh dunia. Populasi pakaian denim menyebar bak virus dan wabah yang melanda kehidupan sosial banyak orang

Denim sangat disukai karena sangat cocok dan mudah dipadu padankan dengan berbagai busana dan atasan yang lain, sehingga tetap terlihat cool dan elegan. Selain itu,  denim juga bisa digunakan untuk acara apa saja, baik itu acara formal, semi formal maupun santai. Meskipun denim terlihat keren, tapi lo jangan sembarangan pilih denim Urbaners. Soalnya nggak semua pakaian denim itu cocok dengan si pemakainya

Jadi,sebelum lo menyesal dan menjadi bahan gunjingan orang sekitar karena denim yang nggak sesuai, berikut ini ada tips bermanfaat buat lo yang pengen milih dan beli pakaian denim, yaitu :

1. Bahan

Lo harus lihat dulu kualitas dari bahan denim tersebut, karena bahan denim mempunyai sifat warna yang cepat pudar bila terlalu sering dipakai, dicuci dan disetrika. Sebelum yakin membeli, coba deh lo rasakan dengan seksama tekstur bahannya, jika terlalu stretch itu berarti lama kelamaan jeans lo bisa memudar warnanya dan ukurannya pun akan melar. Lebih baik lo beli denim dengan brand premium karena sudah teruji kualitas bahannya.

2. Ukuran

Ukuran juga penting sebelum lo memilih dan membeli denim, ukuran yang pas dan slim fit bisa membuat lo lebih pede dan merasa keren seharian, biasanya orang-orang akan melihat dan mengukur selera fashion seseorang dari ukuran pakaian yang dikenakan Urbaners. Jadi, lo harus cobain dulu di ruang ganti sebelum membeli, periksa apakah denim tersebut ada celah dan longgar. Kalau iya, berarti itu gak pas buat lo

3. Model

Model atau bentuk denim juga merupakan faktor penting yang harus lo pertimbangkan Urbaners. Potongan slim salah satu pilihan terbaik. Untuk celana denim, Mark merekomendasikan skinny dan slim fit jeans karena dua model celana jeans ini akan memberikan efek kaki terlihat lebih jenjang dan kurus. Tapi jika lo memilih model dengan potongan slouchy (tanpa bentuk), maka sebaiknya perhatikan atasan yang dikenakan agar tidak kehilangan efek glamor.

4. Ornamen

Hindari terlalu banyak ornamen pada jeans lo Urbaners, terutama pada bagian yang justru tidak ingin dilihat orang. Misalnya banyak aksesoris pada denim seperti rantai atau manik-manik. Denim yang simple justru akan membuat lo tampak lebih elegan dan nggak norak Urbaners.

 

 

Comments
Agus samanto
Model atau bentuk denim juga merupakan faktor penting
KARYADI
Model atau bentuk denim juga merupakan faktor penting yang harus lo pertimbangkan Urbaners. Potongan slim salah satu pilihan terbaik. Untuk celana denim, Mark merekomendasikan skinny dan slim fit jeans karena dua model celana jeans ini akan memberikan efek kaki terlihat lebih jenjang dan kurus. Tapi jika lo memilih model dengan potongan slouchy (tanpa bentuk), maka sebaiknya perhatikan atasan yang dikenakan agar tidak kehilangan efek glamor.