Trending
Rabu, 10 Februari 2016

Mana yang Lebih Baik, Airbnb Atau Hotel?

  • Share
  • fb-share
Mana yang Lebih Baik, Airbnb Atau Hotel?

Salah satu hal penting yang selalu menjadi pertimbangan orang-orang ketika travelling adalah penginapan. Lo tentu ingin agar dapat beristirahat dengan aman dan nyaman tanpa harus mengeluarkan biaya mahal. Airbnb pun hadir untuk mengakomodasi kebutuhan tersebut. Pada dasarnya, ia merupakan jasa home-sharing berbasis online. Namun, masih banyak orang yang ragu untuk menjajal jasa tersebut. Padahal, service yang ditawarkan nggak kalah dengan hotel berbintang. Lalu, harus pilih yang mana?

Menawarkan Pengalaman Berbeda
Saat menginap di Airbnb, lo bakal menemui sebuah pengalaman yang nggak bisa lo dapatkan di hotel manapun, yakni kesempatan untuk mengenal kehidupan lokal lebih jauh. Seperti yang udah disebutkan, Airbnb merupakan jasa home-sharing, dengan pemilik rumah sebagai pengelolanya. Beberapa hosts tinggal di dekat rumah yang lo sewa atau bahkan justru seatap dengan lo. Secara nggak langsung, lo bakal diajak untuk menjalani aktivitas sebagai penduduk lokal di tempat lo berlibur.

Tetapi, tidak dapat dipungkiri bahwa hotel memang lebih mampu memenuhi kebutuhan lo, seperti memesankan taksi, bellboy yang membawakan barang bawaan hingga ke kamar, atau pelayan yang mengantarkan selimut tambahan. Ada beberapa aspek kemewahan hotel yang nggak bakal bisa disaingi oleh jenis penginapan apapun. Tetapi, jika lo ingin mengeksplor kehidupan dan budaya di tempat lo berlibur, Airbnb menjadi opsi yang pantas untuk lo coba.

 

Kualitas yang Relatif

Berbicara tentang kualitas, tentu semua tergantung pada masing-masing orang. Ada rumah dari Airbnb yang fasilitasnya nggak kalah oke dari hotel berbintang. Kalau sedang apes, bukan nggak mungkin lo bakal mendapatkan rumah yang nggak begitu bersih untuk ditinggali. Itulah mengapa sebelum booking, lo harus melakukan riset, baik untuk hotel maupun Airbnb. Lihat foto-foto dan baca reviews yang ditulis oleh para travellers. Lalu berdoalah semoga insting lo untuk memilih tempat tersebut benar-benar tepat.

 

Memiliki Harga Bervariasi

Baik hotel dan Airbnb memiliki harga yang cukup bervariasi. Umumnya, hotel memiliki harga lebih mahal karena memang basis mereka adalah bisnis. Sedangkan, Airbnb biasanya memberikan charge tambahan untuk deposit atau tamu tambahan. Tetapi, hal-hal tersebut udah dijelaskan secara jelas pada situs web mereka. Tentu harga dari hotel dan Airbnb tersebut juga bakal bergantung dari waktu penginapan lo. Waktu weekend biasanya memiliki harga yang lebih mahal daripada weekdays.

Untuk masalah keamanan, lo nggak perlu meragukan hotel karena ia memang diharuskan untuk mengakomodasi hal tersebut. Airbnb pun sebetulnya juga memiliki tingkat keamanan yang oke karena seluruh pembayaran dilakukan melalui sistem rahasia situs web mereka. Host bahkan nggak bakal menerima pembayaran lo sampai 24 jam untuk berjaga-jaga jika ada kesalahan. Lalu, mana yang harus lo pilih? Seperti yang udah disinggung di atas, lo harus riset terlebih dahulu, Urbaners! Jangan lupa untuk memperhatikan beberapa biaya tak terduga pada saat bepergian ya.

Source:
travelpulse.com

Comments
Rio Ardianto
wah keren banget nih
PANJI ADI SETYO WIBOWO
Memiliki Harga Bervariasi