Trending
Senin, 08 Mei 2017

Musik Tiga Jurus yang Jenaka

  • Share
  • fb-share
Musik Tiga Jurus yang Jenaka

Nona Ria adalah salah satu nama yang harus diberi perhatian khusus; formasi band jazz ini tidak biasa, level menghiburnya pun tinggi.

Tiga orang perempuan yang memainkan set drum mini sembari bernyanyi, piano akustik dan biola bukanlah format yang sering kita jumpai di industri musik. Nona Ria punya keunikan itu. Band jazz asli Jakarta ini, sedang mempersiapkan album penuh mereka. Sudah ada satu single yang beredar, sebuah lagu jenaka berjudul Antri Yuk!

Lagu ini juga secara terbuka menjelaskan sisi musik yang mereka pilih. Kiblat untuk mencampuradukkan musik jazz standar dengan berbagai macam influence lama musik Indonesia dipilih dengan sadar.

Trio yang terdiri dari Nesia Ardi (drums, vokal), Nanin Wardhani (piano akustik) dan Yasintha Pattiasina ini sedang membangun karirnya. Jika menyaksikannya bermain live, sudah pasti tertawa. Kejenakaan sepertinya memang menjadi salah satu sisi yang dipelihara.

Kepiawaian Nesia Ardi untuk membawa suasana jenaka ke dalam pertunjukan Nona Ria, terlihat jelas di International Jazz Day 2017. Hari itu, mereka bermain bersama Dua Empat, duo gitaris yang melengkapi format band yang memang sifatnya kolaborasi itu.

Misalnya saja, dengan spontan, ia menggunakan plastik belanjaan, yang kebetulan dibawanya untuk membungkus alat musik, sebagai suara perkusi shaker yang memang efeknya sama. Spontanisme itu mendulang tepuk tangan sekaligus sorak-sorai yang kencang.

Kebawelan yang begitu aktif, tersaji di jeda masing-masing lagu. Ia merupakan pemimpin band yang memang enak untuk ditonton. Musik Nona Ria sendiri memang secara konstan berkiblat pada penampilan live. Mereka merekam kekinian yang ada di Jakarta, walaupun musiknya lawas dan begitu dipengaruhi oleh jazz, pop dan musik tiga jurus yang sederhana.

Segelas kopi panas, obrolan dengan teman-teman baik atau bacaan yang ringan, nampaknya bisa menjadi latar belakang menikmati musik Nona Ria. Tentu saja, masih perlu ditunggu sebentar. Seperti sudah disebutkan tadi, albumnya sedang dalam penggarapan. Tapi, video di halaman ini, setidaknya bisa menjadi pengantar yang cukup untuk sedikit mengurangi rasa penasaran, kan?

Mari menantikan Nona Ria.

Comments
PANJI ADI SETYO WIBOWO
Kepiawaian Nesia Ardi untuk membawa suasana jenaka ke dalam pertunjukan Nona Ria, terlihat jelas di International Jazz Day 2017. Hari itu, mereka bermain bersama Dua Empat, duo gitaris yang melengkapi format band yang memang sifatnya kolaborasi itu.
Lukmanul hakim
Segelas kopi panas