Trending
Senin, 07 September 2015

Speed Dating? Sounds Fun!

  • Share
  • fb-share
Speed Dating? Sounds Fun!

Bagi lo yang belom familiar dengan konsep speed dating, speed dating adalah sebuah proses matchmaking secara formal dimana tujuan utamanya mendorong seseorang untuk bertemu dengan orang – orang baru. Hal ini sanga cocok bagi individu yang memiliki sifat pemalu. Prosesnya mudah, para peserta dalam sebuah acara speed dating akan dikumpulkan dalam suatu ruangan dimana mereka akan mengobrol dengan lawan jenis secara bergantian dalam kurun waktu yang ditentukan.

Setiap acara memberikan durasi mengobrol yang berbeda – beda, biasanya sekitar 1 sampai 5 menit. Dalam kurun waktu tersebut, peserta dapat mengobrol dengan seseorang pilihan mereka untuk menentukan potensi kecocokan antara mereka, jika cocok maka mereka akan berkencan setelah acaranya selesai.

Biasanya, sebelum acara dimulai, para peserta wanita akan melalui proses permak terlebih dahulu, mereka akan dindandani agar terlihat lebih cantik. Setelah itu beberapa penyelenggara acara ada yang menyedikan sesi coaching, dimana peserta wanita dan pria secara terpisah akan diberi pengarahan mengenai bagaimana cara – cara untuk menarik perhatian lawan jenis. Mereka akan diajarkan cara senyum yang anggun dan berwibawa, diajarkan soal body language dan diajarkan cara menentukan topic pembicaraan yang nggak basi.

Yang asik dari speed dating adalah, lo nggak akan terfokus hanya pada satu orang dan satu cerita. Lo akan bertemu dengan berbagai jenis orang disana dengan watak yang berbeda – beda. Lo akan menemukan tantangan yang berbeda dalam menarik perhatian sang lawan bicara, lo akan mendengar berbagai cerita menarik dari orang yang berbeda dan lo pun tentunya akan belajar banyak. Asik kan? Sementara itu di Indonesia sendiri sudah banyak terdengar soal acara speed dating, pada February 2014 lalu telah diselenggarakan acara speed dating di Kaffeine Premium Coffee & Lounge SCBD.

Source : michaelbliss92.wordpress.com

 

 

Comments
DEVI TRI HANDOKO
Setiap acara memberikan durasi mengobrol yang berbeda – beda, biasanya sekitar 1 sampai 5 menit. Dalam kurun waktu tersebut, peserta dapat mengobrol dengan seseorang pilihan mereka untuk menentukan potensi kecocokan antara mereka, jika cocok maka mereka akan berkencan setelah acaranya selesai.
asrul firmansyah
Joooooosssss gandoss speed Dating