Trending
Jumat, 18 Mei 2018

This Is America, Video Klip dari Childish Gambino yang Ramai Dibicarakan

  • Share
  • fb-share
This Is America, Video Klip dari Childish Gambino yang Ramai Dibicarakan

Tanggal 5 Mei 2018 kemarin jagat internet diguncang oleh video klip dari Childish Gambino yang berjudul This Is America. Childish Gambino merupakan nama panggung dari Donald Glover, seorang aktor dan juga komedian terkenal Amerika Serikat. Video klip yang berdurasi 4 menit 4 detik ini ternyata bukan sekadar video biasa, Urbaners. Dengan lirik yang sangat keras menyinggung hal-hal yang terjadi di Amerika Serikat, video klip ini sangat menggambarkan lirik dari lagu tersebut.

 

Pesan tersembunyi dari video klip This Is America

Dengan views mencapai 140 juta lebih di tanggal 18 Mei 2018, video klip This Is America memang memancing perhatian banyak orang. Video klip pertama dibuka dengan scene seorang berkulit hitam memainkan gitar, dan kemudian nggak lama ditembak oleh Gambino. Scene ini menggambarkan bahwa kebebasan di Amerika Serikat sangat dibatasi.

Ada dua scene penembakan yang terjadi, pertama orang berkulit hitam dan kedua orang-orang paduan suara di gereja. Kerennya lagi, di video klip tersebut jika lo perhatikan saat setiap kali terjadi penembakan, Gambino memberikan senjata disertai kain merah. Ini menunjukkan bahwa Amerika Serikat masih pilih kasih terhadap kebebasan bersenjata.

 

Di akhir video, semua berlari

Di akhir video Gambino ini, semua orang yang semula terlihat berdansa dengan riang gembira berubah menjadi panik dan berlari. Banyak media yang menyebutkan bahwa scene berlari ini menunjukkan bahwa semua orang Amerika Serikat pada akhirnya berlari. Nggak hanya untuk melarikan diri, tetapi juga merupakan bentuk protes dengan kejadian akhir-akhir ini.

Donald Glover memang seorang yang cerdas. Selain menjadi seorang penyanyi dengan nama panggung Childish Gambino, Glover juga menjadi host acara Saturday Night Live dan masih mengisi beberapa acara standup comedy. Glover juga tampil di film layar lebar besar seperti The Martian, Spider-Man: Homecoming, dan terakhir Solo: A Star Wars Story. Selain itu, Glover juga menjadi produser musik sekaligus DJ dengan nama panggung yang berbeda, yaitu mcDJ.

 

 

Source: insider.com

Comments
Sadam Husaeni tulloh
Kerennnn bangetttt bossss
sumardiyono
tanks infonya...