Trending
Jumat, 05 November 2021

Tira, Serial Pertama dari Bumilangit Cinematic Universe dan Joko Anwar

  • Share
  • fb-share
Tira, Serial Pertama dari Bumilangit Cinematic Universe dan Joko Anwar

Bumilangit Cinematic Universe baru saja mengumumkan serial terbarunya berjudul Tira. Kali ini mereka kembali menggandeng sutradara Joko Anwar, yang juga menggarap film pertama dari Bumilangit berjudul Gundala pada 2019 lalu. Menurut rencana, serial ini akan ditayangkan secara global melalui Disney+, namun hingga saat ini belum diketahui kapan tanggal rilis pastinya.

 

Setelah Abimana Arya ditunjuk memerankan karakter Gundala, kali ini aktris muda Chelsea Islan yang dipilih untuk memerankan Tira. Seorang mahasiswi bernama Susie yang tak sengaja menemukan sumber kekuatan super kuno, dan memilih untuk memerangi kejahatan. 

 

Karakter Tira pertama kali muncul dari sebuah komik berjudul Dracula yang dirilis pada 1975 lalu. Bumilangit Cinematic Universe sendiri bakal punya tujuh film pahlawan super, yang sudah dimulai dengan Gundala pada 2019 lalu.

 

Nantinya selain Tira, juga bakal ada enam film dan series lain yang akan diputar di Disney+, yang juga menjadi bagian dari program perilisan film-film berbahasa lokal oleh Disney+ untuk kawasan Asia Pasifik, dan Indonesia menjadi salah satu negara yang ikut serta di program tersebut, bersama Korea Selatan, Jepang, Australia, dan Cina.

 

Buat kalian yang penasaran sama aksi Chelsea Islan sebagai Tira, absen di kolom komentar dong!

Comments
Theo
mantap bro
Irsan Erik
Manteeepp bangett pokoke jouuzzz