Trending
Jumat, 19 Agustus 2016

Fakta Menarik Seputar Film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss

  • Share
  • fb-share
Fakta Menarik Seputar Film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss

Dari 34 film Warkop DKI (Dono, Kasino, Indro), nggak ada satu film yang sepi penonton. Film pertama yang berjudul Mana Tahan… (1927) sampai film terakhir di tahun 1994, Warkop DKI nggak pernah gagal dalam mengeluarkan jokes segar khas Warkop DKI. Sekarang setelah kepergian Dono dan Kasino, Indro masih bergulat di dunia melawak. Setelah beberapa kali menjadi juri di acara lawak dan memproduseri beberapa film, akhirnya Indro memutuskan untuk menjual hak cipta Warkop DKI dan film remake Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss akan keluar pada 8 September 2016 mendatang.

Film yang diharapkan menjadi pelepas dahaga bagi sebagian orang yang kangen akan lawakan renyah Kasino, sentilan polos dari Dono dan jokes garing Indro. Diperankan oleh Abimana Aryastya sebagai Dono, Vino G Bastian sebagai Kasino dan Tora Sudio sebagai Indro, film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss, ternyata banyak sekali berisi fakta menarik yang patut lo lihat Urbaners. Apa saja fakta tersebut?

 

Indro tetap menjadi “aktor” di balik layar

Tentu film remake Warkop DKI nggak akan menjadi sesempurna film Warkop DKI yang sedahulu. Tetapi bukan berarti Indro akan lepas tangan. Setelah memutuskan untuk menjual hak cipta dari Wakrop DKI ke Falcon Pictures, Indro juga berperan sebagai eksekutif produser di film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss ini. Nggak jarang Indro harus turun tangan untuk menjelaskan lawakan-lawakan khas Warkop DKI dulu.

 

Bukan 3 aktor sembarangan

Pemilihan Abimana, Vino dan Tora sebagai aktor di film Warkop DKI remake ini bukan sembarangan lho Urbaners. Ternyata sang produser memakan waktu 1 tahun untuk menentukan siapa yang akan menjadi Dono, Kasino dan Indro. Semua karakter tentu mempunyai ciri khas masing-masing, rambut Dono yang sedikit njeprak dan belum lagi merubah gigi tongosnya. Abimana pun harus memakai gigi palsu untuk mendapatkan ciri tongos dari Dono. Vino dan Tora sedikit mudah, karena karakter fisik mereka sudah “mirip” dengan Kasino dan Indro.

 

Wanita seksi

Bukan Warkop DKI namanya jika nggak ada wanita seksi yang mendampingi Dono Kasino Indro. Di film terdahulu, lo pasti ingat bagaimana Kasino yang selalu ketiban rezeki selalu dipasangkan dengan wanita seksi. Dan di film remake kali ini, peran wanita seksi juga nggak luput. Wanita seksi yang ada di film remake ini diperankan oleh Fazura, artis cantik dari Malaysia. Tetapi masih misteri, sebenarnya peran apa yang akan dimainkan oleh Fazura. Jadi ditunggu aja tayangnya ya Urbaners.

Itu adalah 3 faktra menarik tentang film remake Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss. Nggak sabar nunggu 8 September 2016 nih.

 

Baca Juga:

4 Film Warkop DKI Paling Lucu

Warkop DKI Reborn Pecahkan 2 Rekor Sekaligus

Comments
John Hutabarat
legendaris
Kurnia Irawan
warkop the lengene indonesia