Trending
Jumat, 18 November 2016

Bintang Mr. Robot, Rami Malek, Bakal Jadi Freddie Mercury di Film Biografi Terbaru

  • Share
  • fb-share
Bintang Mr. Robot, Rami Malek, Bakal Jadi Freddie Mercury di Film Biografi Terbaru

Jika lo suka dengan film seri Mr. Robot, mungkin lo akan langsung mengenal sosok yang satu ini, Rami Malek. Pria dengan wajah sedikit Arab ini berperan sebagai Elliot di serial TV tersebut. Baru-baru ini diberitakan, Malek akan memerankan legenda musik dunia, Freddie Mercury, di film biografi terbaru berjudul Bohemian Rhapsody.

 

Sudah lama direncanakan

Baru-baru ini dikabarkan bahwa Rami Malek, bintang utama serial TV berjudul Mr. Robot yang sempat menang Emmy Awards karena perannya sebagai Elliot Alderson ini akan berperan sebagai frontman band Queen, Freddie Mercury. Adalah film berjudul Bohemian Rhapsody yang nantinya akan disutradarai oleh Bryan Singer, yang sempat jadi sutradara film X-Men: Apocalypse.

Bohemian Rhapsody sendiri sudah direncanakan kurang lebih delapan tahun, dengan anggota Queen yang tersisa, Brian May dan Roger Taylor, sebagai produser musiknya. Bahkan, Sacha Baron Cohen awalnya ditunjuk sebagai Mercury dalam film ini. Namun siapa sangka, komedian yang pernah berperan sebagai Borat ini merasa nggak cocok dengan ide yang dilayangkan oleh salah satu anggota band Queen yang tersisa.

 

Diwarnai banyak masalah

Ketidakcocokan ini bermula ketika Cohen mendengar ide cerita film tersebut secara garis besar. Cohen diberitahu bahwa ide film ini akan menceritakan kematian Mercury di tengah film, kemudian sisa filmnya akan menceritakan bagaimana sisa anggota band yang lain berjuang keras mempertahankan band tersebut. Cohen nggak suka dengan kisah ini dan akhirnya memutuskan untuk pergi.

Pernyataan ini pun direspon negatif oleh Brian May. Dia mengatakan bahwa Baron Cohen berlaku bodoh. Menurut May, Cohen sangat brilian memberikan ide-ide menarik tentang film ini. Namun kemudian, Cohen pergi dan mengatakan hal yang menurut May nggak benar tersebut.

Meski begitu, May tetap optimis dengan film ini. Dia bahkan mengajak penulis skenario Theory of Everything, Anthony McCarten, untuk membuat skenario film ini setelah sebelumnya dikabarkan mengajak Peter Morgan yang jadi penulisnya.

Kabar Malek menjadi Freddie Mercury ini pun jadi pamungkas kisah-kisah nggak enak yang menyertai pembuatan film ini. Rencananya, film ini mulai dibuat pada tahun 2017 mendatang. Akankah Malek berhasil memerankan Mercury dengan baik?

 

Source: guardianpost.com, huffingtonpost.com

Comments
Fajrin Efantri
Freddie Mercury
Selvi RC
Mantap. Gas pol bro