Trending
Kamis, 29 Agustus 2019

Film James Bond Terbaru Sudah Temukan Judul

  • Share
  • fb-share
Film James Bond Terbaru Sudah Temukan Judul

Film seri tentang agen mata-mata klasik James Bond ke-25 akhirnya terungkap. Lewat akun resmi Twitter 007, disebutkan bahwa film tersebut berjudul No Time to Die. Di film ini, James Bond akan menjalani kehidupan di Jamaika setelah meninggalkan dinas intelijen. Misi James Bond kali ini adalah menyelamatkan seorang ilmuwan yang diculik. Di sisi lain, Bond juga harus mengejar penjahat yang berbekal senjata berteknologi canggih.

 

Film James Bond Terakhir Daniel Craig

Film James Bond Terakhir Daniel Craig

Karir Daniel Craig di kancah perfilman Hollywood memang selalu dikaitkan dengan perannya sebagai agen MI6. Akan tetapi, sepertinya karir Daniel Craig dalam film James Bond akan terhenti sampai di sini, mengingat No Time to Die merupakan film James Bond terakhir yang dia bintangi. Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Daniel Craig merasa jenuh dan ingin segera berhenti memerankan agen rahasia 007.

Sebelumnya, Daniel Craig sudah pernah membintangi 4 seri film James Bond. Di antaranya adalah Casino Royale di tahun 2006 dan dilanjutkan Quantum of Solace pada 2008 lalu. Kemudian, dirinya kembali memerankan sosok James Bond di film Skyfall yang rilis pada tahun 2012 dan Spectre pada 2015.

 

Dibintangi Aktor Pemenang Oscar

Dibintangi Aktor Pemenang Oscar

Film ini nggak cuma keren karena Daniel Craig sebagai pemeran utama. Selain aktor kelahiran 2 Maret 1968 ini, film No Time to Die juga dibintangi oleh sejumlah bintang peraih Piala Oscar. Beberapa nama yang turut serta meramaikan film ini di antaranya adalah Rami Malek, Lea Seydoux, Lashana Lynch, Ben Whishaw, dan Naomie Harris. Bintang lainnya adalah Billy Magnussen, Rory Kinnear, Ralph Fiennes, Jeffrey Wright, dan David Dencik.

 

Sempat Diwarnai Beberapa Insiden

Sempat Diwarnai Beberapa Insiden

 
Proses penggarapan film ke-25 James Bond tersebut sempat diwarnai oleh sejumlah insiden di Juli lalu. Salah satunya adalah ledakan di Pinewood Studios yang berlokasi di Inggris dan berakibat pada rusaknya beberapa fasilitas serta mencederai seorang kru film. Sang pemeran utama Daniel Craig pun juga mengalami cedera bahkan sempat menjalani operasi pergelangan tangannya saat prosesi syuting.

 

Kehadiran film terbaru James Bond ini banyak ditunggu oleh penggemar beratnya di bioskop. Namun, lo harus bersabar, Urbaners. Pasalnya, film No Time to Die bakalan dirilis tahun depan, tepatnya pada 3 April 2020 di Inggris. Sedangkan untuk tanggal rilis di Amerika Serikat akan dilakukan 5 hari kemudian, yakni pada tanggal 8 April 2020. Belum tahu kapan No Time to Die bakal tayang di Indonesia. Let’s just wait!

 

 

Source: CNN Indonesia, Kompas.com

Comments
Noviyanti
Makin keren
INTAN FINDIA ANGRAINI
Karir Daniel Craig di kancah perfilman Hollywood memang selalu dikaitkan dengan perannya sebagai agen MI6. Akan tetapi, sepertinya karir Daniel Craig dalam film James Bond akan terhenti sampai di sini, mengingat No Time to Die merupakan film James Bond terakhir yang dia bintangi. Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Daniel Craig merasa jenuh dan ingin segera berhenti memerankan agen rahasia 007.