Trending
Rabu, 20 September 2017

5 Kolam Renang Alami Terbaik di Indonesia

  • Share
  • fb-share
5 Kolam Renang Alami Terbaik di Indonesia

Berenang di kolam renang memang sudah sangat umum dilakukan. Apalagi saat ini banyak hotel yang memiliki kolam renang dengan desain indah. Mulai dari konsep terbuka, menghadap ke laut, berbentuk laguna hingga air terjun buatan.

Namun jika Urbaners ingin merasakan yang berbeda, tak ada salahnya mencoba kolam renang alami yang memang terbentuk karena terjadinya proses alam. Kolam renang alami menjadi favorit kunjungan turis untuk menghabiskan akhir pekan.

Tentu sensasinya berbeda dong, apalagi dengan pemandangan yang luar biasa indah di sekitarnya. Kedengaran keren kan. Nah, sebagai referensi untuk lo, berikut lima kolam renang natural dengan pemandangan terindah di Indonesia.

 

Umbul Ponggok (Klaten)

Keindahan Umbul Ponggok mulai dikenal oleh masyarakat sejak pertengahan 2016. Mata air yang ada di Klaten ini merupakan kolam air tawar dengan pemandangan bawah airnya sangat indah dan permukaan yang jernih. Lo bisa menemukan ikan dan pemandangan luar biasa bak di bawah laut.

Pengunjung dapat mengabadikan berbagai foto underwater bersama ikan-ikan cantik dan pastinya dengan pose unik. Disediakan juga berbagai properti yang dapat lo gunakan untuk berfoto seperti becak, sepeda, motor vespa, dan tenda. Keberadaan properti ini akan membuat foto lo makin menakjubkan.

 

Bah Damanik (Medan)

Bah Damanik ini berbentuk menyerupai kolam yang beratapkan kanopi yang terbentuk dari dedaunan. Matahari yang menyusup melalui dedaunan membuat pemandangan alami menyegarkan dapat lo rasakan.

Lokasinya yang jauh dari perkotaan dan suasana alam yang masih terjaga keasliannya, membuat tempat ini bisa dibilang cocok buat Urbaners yang mau menenangkan diri. Dijamin pikiran dan tubuh terasa rileks kembali setelah menikmati segar dan sejuknya udara di sana.

 

Mata Air Citaman (Pandeglang)

Meski sudah ada sejak zaman dahulu, kolam mata air ini tetap terjaga kejernihannya. Terbukti hingga kini Mata Air Citaman ini bisa dinikmati keindahannya dan kesegarannya. Bahkan, disebut-sebut lokasi wisata yang unik ini memiliki air sedingin es.

Mata Air Citaman keluar dari sela-sela batu yang ada di tengah kolam. Hal inilah yang menarik perhatian pengunjung untuk berenang di sini. Suasana alamnya yang asri menjadi salah satu keunggulan dari wisata mata air Citaman. Wajar saja saat akhir pekan, banyak muda-mudi selfie di dalam Mata Air Citaman.

 

Mata Air Sendang Geulis (Bandung)

Tak mau kalah. Ternyata Bandung juga masih punya wisata alam tersembunyi yang belum banyak diketahui orang. Mata air Sendang Geulis ini kerap disebut dengan Telaga Kahuripan.

Sendang Geulis merupakan mata air cantik yang menyuguhkan kesegaran dan suasana alam yang masih asri karena dikelilingi rimbunnya pepohonan di tengah perbukitan dan persawahan. Mata yang berada di Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat mempunyai air yang sangat jernih.

 

Queen Waterfall (Sumbawa)

Keindahan Air Terjun Mata Jitu atau biasa disebut Queen Waterfall bisa memukau siapa saja yang datang. Pemandangan asri lengkap dengan pepohonan hijau alami membuat Queen Waterfall menjadi primadona di Pulau Moyo di Dusun Oiramu, Desa Labuan Aji, Kecamatan Labuan Badas, Kabupaten Sumbawa.

Air terjun yang telah menjadi bagian cagar alam Indonesia ini konon telah terbentuk jutaan tahun lalu. Perpaduan air terjun yang berwarna hijau tua dan muda seakan-akan menghipnotis lo untuk menceburkan diri dan bermain air di dalam air terjun ini.

 

Source: Liputan6.com, beritagar.id

Comments
Sukamto
Mantap bro
Arul
artikel bagus