Trending
Selasa, 08 Maret 2016

“Aksi MLD Jazz Project” Di Stage Bus Java Jazz Festival 2016

  • Share
  • fb-share
“Aksi MLD Jazz Project” Di Stage Bus Java Jazz Festival 2016

Setelah berhasil memeriahkan panggung MLDSPOT di Java Jazz Festival 2016 tanggal 5 Maret lalu, MLD Jazz Project masih menghibur para penikmat musik pada keesokan harinya. Masih dalam rangka pekan jazz, mereka tampil di Stage Bus Jazz Tour 2016. Kali ini penampilan para pemenang MLDARE2PERFORM ini lebih santai dari sebelumnya, bernyanyi menemani para penonton yang sedang makan dan beristirahat di area foodcourt.

Pada sore itu ketika MLD Jazz Project mulai menampilkan kepiawaiannya dalam bermusik, seluruh tempat duduk terlihat penuh, tidak hanya untuk para pengunjung yang sedang mengisi perutnya, tetapi juga yang penasaran dengan penampilan mereka, bahkan banyak yang rela berdiri hanya untuk menonton para musisi muda berbakat ini. Cuaca mendung pun tidak menghalangi para pengunjung untuk menontonnya.

Selama satu jam MLD Jazz Project menghibur para pengunjung, mereka lebih banyak memainkan musik instrumen, tidak jarang pula mereka melakukan solo satu persatu menunjukkan bakatnya masing-masing, cocok banget ya dengan udara yang gloomy dan santai, Urbaners? Eits, tidak hanya itu, MLD Jazz Project juga menyanyikan beberapa lagu kok, dari bermacam-macam genre lagi, tidak hanya lagu jazz, mereka juga membawakan lagu ber-genre pop dan juga rock juga lho!

Setelah instrumen dan solo para personil, mereka membawakan lagu “Stella By Starlight” dari Miles Davis, kemudian dilanjutkan dengan lagu dari musisi legendaris Alm. Chrisye yang berjudul “Serasa”, lagu ini terdengar sangat berbeda saat dinyanyikan oleh Kiara dengan aransemen yang jazz banget. Lagu selanjutnya juga masih ber-genre pop yaitu lagu dari Glenn Fredly yang berjudul “Akhir Cerita Cinta”. Terakhir mereka membawakan lagu rock yang sudah sering dibawakan, apalagi kalau bukan “Bad Romance” milik Lady Gaga. Hebat banget ya mereka Urbaners, bisa mengaransemen ulang lagu menjadi suatu yang lebih fresh dan jazzy tentunya.

 

Dengan selesainya penampilan mereka di Stage Bus Jazz Tour, maka berakhir pula tur singkat mereka selama menjadi pemenang MLDARE2PERFORM. Dilihat dari latar mereka yang berbeda-beda, apakah band MLD Jazz Project ini akan tetap berlanjut? Dan kira-kira dimana lagi ya mereka akan manggung? Update terus berita mereka ya, Urbaners!

Comments
Agus samanto
“Serasa”, lagu sangat berbeda saat dinyanyikan oleh Kiara
Muntakhimah
Top article