Trending
Minggu, 04 Maret 2018

Art & Sound Experience Berhasil Menyita Perhatian Para Pengunjung Jakarta International Java Jazz Festival 2018

  • Share
  • fb-share
Art & Sound Experience Berhasil Menyita Perhatian Para Pengunjung Jakarta International Java Jazz Festival 2018

Saat baru memasuki gate Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2018, pasti lo otomatis langsung menoleh kearah instalasi yang cukup outstanding ini. Pantas saja, dari warna dan bentuknya sudah berbeda dari yang lain. Bentuk loop tertutup dengan dominan warna merah ditambah graffiti besar pada bagian depan cukup mencuri perhatian semua pengunjung yang datang.

 

Menjadi stopping point pengunjung

Art instalasi ini berada di baris depan tepat setelah pintu masuk Jakarta International BNI Java Jazz 2018. Warna dan desain yang mecolok membuat pengunjung selalu belok ke kanan kearah art instalasi ini. Siapapun pasti akan berhenti sejenak untuk melihat mural pada bagian depan Art & Sound Experience 2018 ini. Setelah itu mulai penasaran lorong yang berada didalamnya, dan akhirnya masuk menikmati segala yang ada. Terbukti dengan ramainya instalasi ini sejak pertama kali dibuka sampai penghujung acara di hari pertama ini. Pengunjung silih berganti mencoba hal-hal menarik yang di sediakan art instalasi ini. Sangat terlihat raut wajah mereka yang excited bercampur penasaran akan instalasi ini.

 

Spot foto paling favorit

Salah satu aktivitas favorit pengunjung di art instalasi ini, apalagi kalau bukan selfie! Terdapat beberapa spot yang menjadi favorit semua pengunjung. Pertama di bagian depan, sebelum gate, karena terdapat mural tokoh yang berperan penting dalam industri musik Indonesia. Kedua, di lorong gate, karena ruangnya yang cukup kecil dan memiliki lorong warna-warni membuat background foto lo sangat menarik. Ketiga di DJ Booth, lightingnya pun pas baik siang maupun malam. Apalagi DJ booth ini penuh dengan kaca memberikan efek reflection. Belum lagi mural dengan media vinyl membuat hasil foto lo lebih menarik. Keempat, di papan loncat buatan, bentuknya yang unik, membuat pengunjung mengeksplorasi lebih luas. Setiap pengunjung memiliki gayanya masing-masing saat berfoto, ada yang pura-pura ingin loncat indah, sampai memasang wajah cool dan duduk dibagian ujungnya sambil menikmati musik yang ada di headphone. Dan yang terakhir adalah lorong karet pentil, warnanya yang cerah, mencakup bagian atas, membuat loop background foto lo memiliki shape yang unik.

 

Antusiasme pengunjung berpartisipasi di Silent Disco

Tidak hanya bentuk yang unik dan mural yang keren, aktivitas Silent Disco di Art & Sound Experience 2018 ini juga cukup diminati oleh para pengunjung. Terbukti dengan selalu digunakannya headphone yang tersedia, sampai pihak MLDSPOT harus bergegas menambahkan jumlah headphone tersebut. Silent Disco satu ini memang terbilang cukup unik,  dibawakan oleh David Tarigan yang mempersiapkan ratusan piringan hitamnya untuk diperdengarkan ke para pengunjung secara langsung!

 

Banyak musisi yang mampir ke Art & Sound Experience

Tidak hanya pengunjung biasa yang kesini, bahkan para musisi yang mengisi acara di Jakarta International BNI Java Jazz Festival ini juga berdatangan. Salah satunya Nikita Dompas, yang menyempatkan diri untuk melihat-lihat instalasi unik ini sebelum bermain di salah satu panggung. Atau Hajarbleh, big band satu ini langsung ke Art & Sound Experience selepas manggung di MLDSPOT Stage, lengkap dengan kostum disko uniknya. Tujuannya, mereka hanya ingin berfoto di background yang paling menarik, dan instalasi ini lah yang terpilih.

 

Nah, buat lo yang belum sempat datang ke instalasi ini, tenang masih ada day 2 and day 3 untuk menikmatinya! Dan yang lebih seru lagi, akan ada merchandise eksklusif dari MLDSPOT!

 

Comments
Rio Ardianto
wah keren banget sih ini
Selvi eyang surun
Top information,