Trending
Kamis, 04 Januari 2018

Mengenal Karen Gillan, dari Doctor Who ke Jumanji: Welcome to the Jungle

  • Share
  • fb-share
Mengenal Karen Gillan, dari Doctor Who ke Jumanji: Welcome to the Jungle

Film Jumanji: Welcome to the Jungle sukses meraup keuntungan 352 juta dolar setelah keluar pada akhir Desember lalu. Dibintangi Dwayne Johnson, Jack Black, Kevin Hart dan Karen Gillan, Jumanji: Welcome to the Jungle menjadi film liburan yang paling laris di Amerika Serikat dan juga Indonesia.

Nah, yang paling menarik adalah munculnya karakter wanita cantik, tangguh, kuat dan seksi, yaitu Karen Gillan. Wanita berdarah Skotlandia ini memerankan karakter Ruby Roundhouse yang mendapatkan kritik positif dari review film.

 

Perjalanan karir Karen Gillan

Nama Karen Gillan pertama kali muncul saat menjadi Amy Pond pada serial televisi Inggris Doctor Who. Dari situ Karen Gillan sukses mendapatkan beberapa penghargaan best actress, mulai dari SFX Awards, National Television Awards, dan TV Choice Awards. Sukses di Doctor Who, Gillan mulai merambah ke layar lebar. Film besar yang membuat namanya melambung adalah Guardians of The Galaxy, saat itu Gillan mencukur habis rambutnya ketika memerankan Nebula.

Dari karakter Nebula, Gillan mulai menapaki karir sebagai aktris layar lebar kelas atas. Di tahun 2015, Gillan menjadi pemeran Evie pada film The Big Short. Kemudian di tahun 2017, ada dua film besar yang dimainkan oleh Gillan, yakni Guardian of the Galaxy Vol. 2 di mana Gillan mendapatkan peran yang lebih banyak daripada film sebelumnya dan terakhir sebagai Ruby Roundhouse di film Jumanji: Welcome to the Jungle.

 

Mulai merambah menulis naskah dan produser film

Setelah memulai karir di dunia televisi sejak tahun 2006 dan layar lebar di tahun 2010, Gillan baru merealisasikan keinginannya menjadi penulis skenario dan produser sebuah film pada tahun 2015. Gillan menjadi sutradara, penulis naskah, dan produser untuk film Coward dan Conventional.

“Saya mulai menulis naskah dua tahun lalu. Ketika naskah tersebut mendapatkan banyak kritikan positif di dunia online, saya semakin semangat menjalaninya,” ujar Gillan seperti dilansir di Hollywoodreporter.com.

Tahun 2018 ini, Karen Gillan juga akan membintangi karakter Nebula di film Avengers: Infinity War. Perlu ditunggu akting si cantik yang bulan November kemarin baru menginjak usia 30 tahun ini.

 

Source: hollywoodreporter.com

Comments
Selvi eyang surun
Keren mzbro
Nasiban
Mantap berkelas