Trending
Rabu, 14 Februari 2018

Nggak Mau Kalah Dalam Industri Game, Tencent Buat World Cup Arena of Valor Pertama Dunia

  • Share
  • fb-share
Nggak Mau Kalah Dalam Industri Game, Tencent Buat World Cup Arena of Valor Pertama Dunia

Untuk urusan Multiplayer Online Battle Arena (MOBA), mungkin Dota 2, League of Legends, atau Vainglory masih jadi raja di game PC. Tetapi jika ngomongin soal mobile MOBA, nggak akan ada yang mengalahkan kepopularitasan Arena of Valor dan Mobile Legends. Nah, untuk menambah daya tarik mobile MOBA, Arena of Valor bekerja sama dengan Tencent demi mengadakan Piala Dunia dengan hadiah mencapai 7 miliar rupiah.

Mendapatkan bantuan dari Tencent

 

Jika lo bertanya siapa perusahaan teknologi yang paling bersaing di Tiongkok? Jawabannya ada dua, yakni Alibaba dan Tencent. Mungkin lo sudah tahu sepak terjang Alibaba, nah, bagaimana kalau Tencent? Perusahaan yang dipimpin oleh Ma Huateng ini memang khusus dibuat untuk mengembangkan teknologi, internet, entertainment, dan artificial intelligence. Untuk urusan game, Tencent pernah membeli Supercell, developer yang membuat Clash of Clans dan Clash Royal, dengan mahar 1 juta dolar.

Persaingan besar-besaran antar game

Jangan salah, lho, Urbaners, industri game sekarang menjadi salah satu incaran investor-investor besar. Khususnya di Tiongkok, pada tahun 2016 kemarin ada 600 juta gamers yang menghabiskan 24,6 miliar dolar. Bahkan secara total, pasar industri game Tiongkok ini menyumbangkan sekitar 30% dari pasar game dunia.

Jadi, sangat wajar bagaimana investor semacam Alibaba dan Tencent berlomba-lomba untuk mengakuisisi atau mensponsori beberapa produsen game. Salah satunya Tencent yang bersedia mengeluarkan 500 ribu dolar untuk membuat world cup Arena of Valor di Amerika Serikat 2018 mendatang.

Masa depan game dunia

Dengan semakin berkembangnya teknologi, melakukan download dan pembelian items di dalam sebuah game akan semakin mudah. Bloomberg mengatakan bahwa perkembangan industri game di dunia mengalami lonjakan yang sangat signifikan. Diprediksi pada tahun 2020, industri game dunia akan mengalami peningkatan mencapai 120 miliar dolar dan 40% adalah pasar mobile.

Bagaimana menurut lo perkembangan industri game di Indonesia, Urbaners? Termasuk bagaimana MOBA seperti Arena of Valor dan Mobile Legends yang begitu mendominasi game di Indonesia.

 

Source: Bloomberg.com

Comments
Garindratama Harashta
gilaa keren banget brooo kuu
subkhan al'aziz
nice infonya