Trending
Kamis, 27 Desember 2018

"Perpustakaan Pohon" di Milan Akhirnya Resmi Dibuka

  • Share
  • fb-share
"Perpustakaan Pohon" di Milan Akhirnya Resmi Dibuka

Pada awal Desember 2018 kemarin, sebuah “perpustakaan” baru akhirnya resmi dibuka di Milan, Italia. Namun, bukan cuma perpustakaan biasa, melainkan perpustakaan pohon!

Jangan membayangkan sebuah bangunan perpustakaan yang di dalamnya terdapat buku-buku tentang pohon, Urbaners. Perpustakaan pohon di Milan merupakan sebuah ruang hijau terbuka yang diberi nama Biblioteca degli Alberi. Nah, nama tersebut jika diartikan ke Bahasa Inggris memiliki arti Library of Trees.

 

Terdiri dari ribuan tanaman dengan layout unik

Terdiri dari ribuan tanaman dengan layout unik

Meski baru secara resmi dibuka untuk umum pada akhir 2018, sebetulnya pengembangan Biblioteca degli Alberi sudah dimulai sejak 2003. Saat itu, Biblioteca degli Alberi disebutkan bakal menjadi sebuah taman dengan jenis baru di Milan. Konsep ini pun berhasil dieksekusi dengan sangat baik oleh Inside Outside, studio desain asal Belanda.

Demi menonjolkan konsep hijau, Biblioteca degli Alberi pun dilengkapi dengan lebih dari 135.000 tanaman yang terdiri dari 100 spesies berbeda dan 500 pohon. Nggak cuma itu, layout yang diusung pun benar-benar unik, Urbaners. Desainnya cenderung geometris dengan jalur-jalur untuk pejalan kaki yang terlihat saling bertabrakan.

 

Nggak punya pagar pembatas

Nggak punya pagar pembatas

Umumnya, kebanyakan taman yang lo jumpai kemungkinan besar memiliki pagar atau hal lain untuk membatasi areanya. Nggak begitu halnya dengan Biblioteca degli Alberi, Urbaners. Sebagai gantinya, taman satu ini justru dilengkapi dengan jalur pejalan kaki dan bersepeda yang terhubung satu sama lain. Panjangnya bahkan mencapai 5 km.

Asyiknya lagi, jalur tersebut juga bisa membawa lo menuju beberapa area publik lain di Milan, seperti Regione Lombardia dan Gae Aulenti. Alhasil, Biblioteca degli Alberi pun dikenal sebagai taman dengan area pejalan kaki terbesar di Milan.

 

Komitmen Milan terhadap sustainable living

Komitmen Milan terhadap sustainable living

Pembangunan Biblioteca degli Alberi bukan semata-mata untuk mempercantik kota, lho. Yes, hal tersebut memang jadi nilai plus tersendiri. Tetapi, lebih dari itu, kehadiran Biblioteca degli Alberi sebenarnya menjadi salah satu wujud nyata Milan dalam menciptakan sustainable living atau kehidupan yang ramah lingkungan. Itulah juga kenapa Biblioteca degli Alberi dibangun di Porta Nuova, sebuah area yang terkenal memiliki perkembangan sustainable living tercepat di Milan.

 

Kira-kira kapan ya Indonesia bisa mengikuti jejak Milan untuk membangun ruang hijau seperti Biblioteca degli Alberi?

 

 

 

Sources: lonelyplanet.com, matadornetwork.com

Comments
Tjong tjauw min
Wah spt apa tuh
Sandi Widiyantoro
So aesthetic 🤩