Trending
Jumat, 10 November 2017

Sejarah Samurai Jepang di Game Ghost of Tsushima

  • Share
  • fb-share
Sejarah Samurai Jepang di Game Ghost of Tsushima

Pada pameran Paris Game Week 2017 di akhir Oktober kemarin, developer besar Infamous meluncurkan game baru mereka berjudul Ghost of Tsushima. Game yang dikhususkan untuk console PlayStation 4 ini mempunyai gameplay yang sangat menarik, yaitu mengangkat sejarah samurai Jepang di tahun 1200-an.

Salah satu yang menarik lainnya dari game ini adalah lo nggak perlu melawan monster besar layaknya game lain. Jadi bisa dibilang nih Urbaners, game ini benar-benar mengangkat sejarah samurai Jepang dari sisi yang hampir masuk akal.

 

Sejarah Masuknya Mongol ke Jepang

Ketika kekaisaran Mongol di bawah Kublai Khan hampir menguasai seluruh Tiongkok dan Korea Selatan, hanya tinggal Jepang yang belum dijajah. Pada tahun 1274, tentara Kublai Khan mulai masuk ke Jepang yang pada saat itu masih berbentuk kerajaan. Pasukan tentara dari Kublai Khan ini pertama kali masuk ke pulau yang bernama Tsushima, yang merupakan pulau terdekat dari Korea Selatan.

Ketika Kublai Khan menaklukan Korea Selatan dan Tiongkok ini dengan mudah, ternyata itu nggak berlaku bagi Jepang. Masuk ke pulau Tsushima, tentara Kublai Khan ini langsung dibombardir para samurai. Dari sini, lo akan bermain sebagai samurai untuk menumpas tentara Kublai Khan.

 

Belajar Strategi Samurai

Di dalam game Ghost of Tsushima, lo akan bermain sebagai seorang samurai yang berusaha menghentikan tentara Kublai Khan. Lo nggak hanya ditugaskan untuk menjadi seorang samurai pembunuh, tetapi lo akan belajar bagaimana taktik seorang samurai.

Seorang samurai Jepang ini mempunyai strategi hampir mirip dengan ninja. Seorang samurai dapat mengalahkan 10 sampai 20 orang musuh sekaligus, tetapi harus dengan strategi yang tepat. Nah di game Ghost of Tsushima ini, akan menjelaskan hal itu semua.

Masih belum terlalu jelas tentang kapan rilisnya game Ghost of Tsushima. Jika dilihat dari antusias para gamers menyambut game ini, Ghost of Tsushima bakal jadi game terbaik di tahun 2018.

 

Source: ign.com

Comments
Mursidin
Keren banget
Sandi Widiyantoro
Can't wait see