Trending
Kamis, 31 Mei 2018

Waspada, 5 Gunung Besar Indonesia yang Terkena Warning Erupsi

  • Share
  • fb-share
Waspada, 5 Gunung Besar Indonesia yang Terkena Warning Erupsi

Secara geografis Indonesia merupakan salah satu negara di dunia yang dikelilingi oleh gunung berapi terbanyak. Tercatat ada sekitar 150 gunung berapi yang terbentuk akibat zona subduksi antara lempeng Eurasia dan lempeng Indo-Australia. Nah, Urbaners, dari sekian ratusan gunung api tersebut ternyata lima gunung besar ini terkena peringatan erupsi sehingga wajib lo waspadai.

 

Gunung Agung, Bali

Gunung Agung terletak di Kabupaten Karangasem, Bali, yang masih aktif dan terus mengalami aktivitas vulkanik sejak akhir tahun 2017 silam. Bahkan, pada tanggal 30 April 2018 sekitar pukul 22:45 WITA gunung ini kembali erupsi dengan tinggi kolom abu mencapai 1.500 meter di atas puncak kawah. Berdasarkan pengamatan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) sebaran abu Gunung Agung mengarah ke barat laut dengan kecepatan rata-rata 5 knot.

 

Gunung Sinabung, Sumatera Utara

Urbaners, nama Gunung Sinabung mungkin sudah nggak asing lagi di telinga lo. Beberapa waktu belakangan pemberitaan tentang erupsi Gunung Sinabung terus menghiasi layar televisi. Pasalnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memprediksi sepanjang tahun 2018 ini status Gunung Sinabung masih berada di level IV atau berstatus awas.

 

Gunung Ibu, Halmahera

Gunung Ibu yang berada di barat laut Pulau Halmahera, Maluku Utara, adalah gunung berapi yang cukup unik. Soalnya, gunung yang satu ini terus menerus mengeluarkan pijaran api sejak tahun 2011 silam. Gunung Ibu sendiri merupakan gunung stratovolcano dengan puncak berupa kawah vulkanik. Pusat kawahnya selebar 1 kilometer dan memiliki kedalaman mencapai 400 meter.

 

Gunung Ili Lewotolok, NTT

Sejak tahun 2017, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengatakan bahwa aktivitas vulkanik Gunung Ili Lewotolok yang terletak di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) terus mengalami peningkatan. Gunung ini berpotensi melontarkan batu pijar dan abu lebat, longsoran material lapuk dari puncak gunung, awan panas serta gas vulkanik berbahaya.

 

Gunung Merapi, Yogyakarta

Meski sudah mengalami erupsi yang cukup besar di tahun 2010, nyatanya Gunung Merapi masih belum berhenti beraktivitas hingga detik ini. Bahkan, tercatat oleh Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) pada 24 Mei 2018 sekitar pukul 02.55 WIB, Gunung Merapi mengeluarkan pijar merah. Nggak heran kalau masyarakat selalu diminta untuk waspada.

 

Urbaners, itulah tadi lima gunung besar Indonesia yang statusnya saat ini termasuk waspada erupsi. Lo nggak perlu panik karena Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) akan terus memantau aktivitas gunung-gunung tersebut dengan baik.

 

Source: ccnindonesia.com

Comments
Sandi Widiyantoro
Be carefull guy's
Sarinah
Article top