Trending
Senin, 17 April 2017

4 Tempat di Indonesia yang Sering Adakan Pesta Durian

  • Share
  • fb-share
4 Tempat di Indonesia yang Sering Adakan Pesta Durian

Durian disebut king fruit bukan tanpa alasan. Selain durinya sangat tajam, durian ini mempunyai bau yang sangat menyengat. Nggak jarang orang akan sampai muntah jika mencium bau durian. Tetapi sebaliknya Urbaners, ada orang yang tergila-gila dengan rasa durian. Khususnya di Indonesia, ada beberapa tempat yang sengaja mengadakan pesta durian, di mana lo bisa makan durian sepuasnya.

 

Festival Durian Semarang

Semarang adalah daerah pertama yang akan dibahas. Setiap tahun, Semarang selalu menyajikan Semarang Festival Durian yang diselenggarakan di balai kota. Nggak tanggung-tanggung nih Urbaners, di Festival Durian Semarang 2017 lalu, pemerintah kota menyediakan 20 ribu buah durian untuk dihabiskan seluruh pengunjung. Ketinggalan pesta durian di Semarang tahun ini? Coba datang ke Semarang tahun depan, Urbaners.

 

Pesta Durian di Serpong

Dihelat pertama kali pada tahun lalu, Pesta Durian di Serpong ini sudah sukses menyedot ribuan peserta dari Tangerang, Jakarta, dan beberapa daerah sekitar Jabodetabek. Menariknya, daerah Jabodetabek bisa dibilang sebagai daerah yang jarang ditemui buah durian. Oleh karena itu, ketika Pesta Durian Serpong diselenggarakan, masyarakat rela jauh-jauh buat coba durian dari seluruh Indonesia. Penasaran? Tunggu Pesta Durian di Serpong tahun ini.

 

Pesta Durian Pasar Kuto Palembang

Selanjutnya adalah Pesta Durian di Pasar Kuto Palembang. Jika lo adalah warga Palembang, tentu sudah familiar dengan Pasar Kuto. Pasar yang selalu hingar bingar selama 24 jam nonstop ini juga menjadi salah satu penjual durian terkenal di Sumatera. Setiap tahun, pemerintah Palembang mengadakan pesta durian yang bisa kamu datangi 24 jam nonstop!

 

Pesta Durian di Luwuk, Palu

“Pesta” durian di Luwuk hampir setiap hari ditemui lho, Urbaners. Di sini memang nggak terdapat pesta durian layaknya tiga daerah di atas. Tetapi di Pasar Luwuk, Palu, lo akan melihat banyaknya durian yang dijual dengan harga sangat murah. Harga lima buah durian di Pasar Luwuk hanya 20 ribu rupiah. Bayangkan jika lo membeli durian dengan uang 100 ribu rupiah?

Tempat-tempat pesta durian di atas ini bisa dijadikan alternatif liburan lo, Urbaners. Keren kan, liburan sambil pesta durian?

Comments
RAHARDJO TEONOVI
Pesta Durian di Luwuk, Palu
Rio Ardianto
wah keren nih