Trending
Selasa, 27 Maret 2018

McDonald’s Sekarang Bikin Menu Daging Wagyu!

  • Share
  • fb-share
McDonald’s Sekarang Bikin Menu Daging Wagyu!

Apa yang muncul di pikiran lo jika mendengar daging wagyu? Pasti yang terbayang adalah steak dan kelezatan dagingnya. Daging wagyu ini diambil dari bahasa Jepang, Urbaners. “Wa” berarti Jepang dan “gyu” berarti sapi. Di Jepang sendiri, ada beberapa daerah yang khusus ternak sapi wagyu, antara lain Kobe, Mishima, Omi, dan Matsusaka. Nah, jika lo bosan makan steak daging wagyu, sekarang lo bisa mencoba burger McDonald’s dengan daging wagyu!

 

Tersedia di McDonald’s Australia

Walaupun daging Wagyu sendiri berasal dari Jepang, ternyata Australia mempunyai stok daging wagyu yang cukup banyak, Urbaners. Bahkan Australia menahbiskan diri menjadi peternakan sapi wagyu terbesar setelah Jepang. Oleh karena itu, McDonald’s Australia meluncurkan menu baru, yaitu McDonald’s Wagyu Beef Burger dengan tagline 100% Australian Bred Wagyu Beef. Bentuknya memang nggak ada bedanya dengan burger McDonald’s biasa, tapi lo bisa merasakan daging wagyu dengan kualitas terbaik.

Seperti dilansir dari foodbeast.com, McDonald’s membeli 600 ribu pounds daging wagyu atau sekitar 272 ton untuk menyuplai seluruh McDonald’s di Australia. Harga dari burger wagyu ini juga menjadi yang termahal. Lo harus merogoh kocek sekitar 10 dolar atau 130 ribu rupiah untuk mencicipi burger ini.

 

Sapi wagyu diperlakukan bak seorang raja

Bagi yang penasaran kenapa daging wagyu ini sangat mahal, kita akan bahas di sini, Urbaners. Di Jepang, sapi wagyu ini benar-benar dipelihara bak seorang raja. Pertama, mereka nggak diperbolehkan jalan-jalan terlalu banyak karena bisa menyebabkan daging jadi keras. Kedua, rumput yang dimakan sapi ini diambil dari rumput hijau terbaik dan segar. Dan terakhir, sapi wagyu ini diberi minum sake agar mudah mengantuk.

Bahkan sang peternak sapi wagyu ini setiap hari harus mengajak bicara sang sapi. Tujuannya untuk menghilangkan stres agar sapi bisa menghasilkan daging berkualitas tinggi. Itulah alasan mengapa daging wagyu dan harga burger McDonalds itu mahal.

 

Source: foodbeast.com

Comments
SAWI TRI
Tersedia di McDonald’s Australia
VIKA HERMAWAN
Tersedia di McDonald’s Australia