Trending
Rabu, 08 Juli 2020

Belajar Serba-Serbi Musik dan Saxophone dengan Erick Giri #MumpungLagiDiRumah

  • Share
  • fb-share
Belajar Serba-Serbi Musik dan Saxophone dengan Erick Giri #MumpungLagiDiRumah

Walaupun pandemi Covid-19 masih berlangsung hingga hari ini, tapi ada banyak hal yang bisa bikin lo beraktivitas dengan produktif #MumpungLagiDiRumah. Misalnya lo bisa ikutan workshop InstaClass dari @MLDSPOT yang mengundang bintang tamu keren dari berbagai bidang. Lo bisa belajar sketching dengan Muklay, main piano bareng Adra Karim, dan yang paling baru, mendalami teknik bermain saxophone bareng Erick Giri

Erick Giri adalah nama yang lagi naik daun banget di dunia jazz Tanah Air. Cowok yang lahir pada 3 Maret 1990 ini terkenal sebagai saxophonist yang udah manggung bareng musisi-musisi ternama, seperti Vidi Aldiano, Hedi Yunus, dan Vina Panduwinata. Ia juga memenangkan MLDare2PERFORM Season 3 di tahun 2018, dan kini aktif berkarya di MLDJAZZPROJECT Season 3 bersama rekan setimnya, yakni Windy Hariyadi, Hansen Arief, Hezky Joe, M. Rizky, dan Yosua.

Nah, langsung aja yuk, intip di sini keseruan sesi workshop InstaClass MLDSPOT with Erick Giri: Saxx and Sound!

 

Punya Tips Unik untuk Merawat Saxophone

Setelah memainkan saxophone bertahun-tahun, Erick Giri bisa dibilang udah khatam tentang seluk beluk alat tiup yang satu ini. Ia mengaku, saxophone termasuk instrumen musik yang membutuhkan perawatan ekstra karena elemen-elemennya sangat sensitif. Dalam sesi InstaClass MLDSPOT #MumpungLagiDiRumah, ia pun membagikan beberapa tips unik perawatan saxophone yang bisa dilakukan sendiri.

“Gue pernah waktu itu bawa saxophone dan main di pulau. Tapi pas balik ke rumah, ternyata pad saxophone banyak kena pasir. Kalau nggak dibersihin, ini bisa bikin saxophone nggak bisa ditiup. Makanya, saran gue, setiap lo membawa saxophone ke luar ruangan, setelah pulang lo harus cek lagi, apakah ada kotoran, debu, atau rambut yang menempel. Lalu segera lo bersihkan, jangan dipakai untuk main dulu,” katanya.

Untuk membersihkan kotoran yang menempel di bodi saxophone, lo bisa menggunakan kain atau tisu basah, setelah itu dilap kering. Tapi, kalau untuk bagian pad yang lebih sensitif, sebaiknya lo pakai cotton bud. Nggak hanya ketika kotor, kalau saxophone terkena hujan atau berada di lingkungan lembap, jangan lupa untuk mengelap kering saxophone, untuk mencegah agar elemen-elemennya tidak rusak.

Yang unik, Erick punya cara khusus untuk membersihkan karat atau erosi membandel di bodi saxophone yang terbuat dari kuningan. “Gue biasanya pakai nail buffer yang biasa buat meni-pedi kuku cantik. Ini ampuh banget untuk bikin bodi mengkilap lagi. Lalu, kalau ada karat, lo juga bisa oleskan sedikit saus tomat, gosok-gosok dikit, dan dilap kering. Cara ini cocok buat lo yang punya tipe saxophone Gold Plated,” ungkapnya.

Belajar Serba-Serbi Musik dan Saxophone dengan Erick Giri #MumpungLagiDiRumah

 

Tips Latihan Saxophone #MumpungLagiDiRumah

Selama pandemi Covid-19 berlangsung, Erick mengaku memiliki lebih banyak waktu untuk kembali berlatih dan berkreasi dengan saxophone-nya. “Mumpung lagi di rumah, daripada gue nggak produktif, mending gue gunakan waktu luang ini buat ngembangin diri,” ucapnya.

Menurut Erick, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan kalau lo ingin berlatih saxophone di rumah:

Pertama, struktur dan letak mulut sangat berpengaruh terhadap bunyi yang dihasilkan saxophone. Karena itu, perhatikan kalau posisi bibir atas dan gigi harus pas di atas mouthpiece, sementara bibir bawah berada di reed. “Posisikan bibir kayak lagi mengucapkan huruf M, dan kondisi bibir harus lembab dan nggak kaku,” kata Erick.

Kedua, posisi neck saxo juga berpengaruh banget sama bunyi yang dikeluarkan. Karena itu, buat pemula, ada baiknya lo latihan dulu hanya dengan mouthpiece dan neck (tidak pakai bodi). Dengan begitu, lo bisa mengira-ngira fluktuasi suara yang dihasilkan.

Ketiga, Erick menyarankan untuk sering-sering mendengarkan pemain saxo yang lain dan berlatih untuk menirukan suara tersebut. “Kalau misalnya kita nggak punya standar atau benchmark tentang bunyi yang kita suka, jadinya lebih susah untuk latihan karena nggak ada contoh,” ungkap cowok kelahiran Bukittinggi ini.

Keempat, penting banget buat lo untuk memilih jenis mouthpiece yang tepat. Karena saxophone adalah alat musik tiup, maka bunyinya pun sangat tergantung pada masing-masing orang, seperti daya tiupnya, pola napas, tinggi badan, dan bahkan cara memegang saxo. “Hanya karena musisi idola lo menggunakan 1 jenis mouthpiece, jangan langsung terburu-buru beli mouthpiece itu. Kita harus mengenali karakter tiup kita masing-masing, baru membeli mouthpiece yang cocok,” pesannya.

 

Ingin Serius Hidup dari Musik

Setelah berbagi tips-tips tentang merawat dan memainkan saxophone, sesi selanjutnya dari InstaClass MLDSPOT adalah tanya-jawab. Salah seorang penonton Instagram Live bertanya pada Erick tentang motivasinya terjun ke dunia musik.

“Jujur, gue masuk ke dunia musik karena gue ingin berkarya dan menghidupi keluarga dari hasil bermusik. Buat gue, musik bukan hanya untuk main-main. Gue melihat banyak kok musisi di Indonesia yang bisa konsisten hidup dari dunia ini, apalagi karena gue juga merasa ini kayak panggilan jiwa. Dari 10 tahun gue bermusik, gue baru mengambil break atau liburan sekali,” cerita Erick.

Diskusi seru pun berlanjut ketika penonton lain menanyakan tips untuk bisa berkarir di dunia musik. Erick bersama host MLDSPOT Nesia Ardi yang juga seorang musisi pun membagikan beberapa tips agar reputasi musik bisa bertahan lama.

Pertama, seorang musisi harus terus menjaga kualitas. Mereka harus konsisten untuk terus berlatih dan belajar, sehingga kualitasnya bisa terjaga, dan bahkan menjadi lebih baik. Selain itu, musisi juga harus bisa menjaga profesionalisme seperti layaknya profesi lain. Misalnya saja, dengan datang tepat waktu saat manggung atau sopan menghadapi fans.

“Yang ketiga, menurut gue lo harus pintar menjaga jaringan dan koneksi pertemanan. Intinya, jangan buat ulah. Soalnya, kalau nama di lingkungan musik udah jelek, maka reputasi juga rusak dan bisa-bisa lo di-blacklist,” ungkap Erick.

 

Umumkan Pemenang Kompetisi Instagram

Sebelum sesi InstaClass MLDSPOT dimulai, Erick Giri terlebih dahulu mengumumkan kuis Instagram, di mana penonton diajak untuk mengunggah video mereka ketika meng-cover lagu Erick yang berjudul “Morning Coffee” di Instagram. Di akhir sesi workshop, Erick pun membagikan hadiah bagi dua orang pemenang.

Yang pertama, ada Galih Maulana yang beruntung membawa pulang Bersha Mouthpiece Signature hasil kolaborasi dengan Erick Giri. Kemudian, penonton dengan username @RezzaSaxophone pun keluar sebagai pemenang dari challenge cover lagu Morning Coffee di Instagram. Reza pun mendapatkan voucher belanja dari Blibli.com senilai Rp2 juta!

Nah Bro, seru banget kan InstaClass MLDSPOT with Erick Giri yang membahas tentang Saxx and Sound? Selain dapet banyak ilmu, lo juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah hingga jutaan rupiah, lho. Makanya, pantengin terus Instagram @MLDSPOT biar nggak ketinggalan acara-acara seru lainnya #MumpungLagiDiRumah!

Comments
VIKA HERMAWAN
Yang unik, Erick punya cara khusus untuk membersihkan karat atau erosi membandel di bodi saxophone yang terbuat dari kuningan. “Gue biasanya pakai nail buffer yang biasa buat meni-pedi kuku cantik. Ini ampuh banget untuk bikin bodi mengkilap lagi. Lalu, kalau ada karat, lo juga bisa oleskan sedikit saus tomat, gosok-gosok dikit, dan dilap kering. Cara ini cocok buat lo yang punya tipe saxophone Gold Plated,” ungkapnya.
FITA RUSMAWATI
Umumkan Pemenang Kompetisi Instagram