Trending
Kamis, 10 Maret 2016

Maaf, Restoran Ini Sudah Booked Selamanya

  • Share
  • fb-share
Maaf, Restoran Ini Sudah Booked Selamanya

Sepanjang hidup lo, tempat makan mana yang menurut lo paling susah buat reserve tempat, Urbaners? Kalau lo ke sana, bawaannya rame melulu. Seperti restoran di salah satu mall terkenal di tempat lo, pasti pusing kalau udah jam-jam sibuk.

Tapi, itu nggak seberapa dibanding salah satu restoran di New York, Amerika Serikat, ini, Urbaners. Restoran yang satu ini butuh 100 kali lipat kesabaran kalau lo mau makan di sini. Tebak apa nama restorannya? Nggak ada di Indonesia sih, tapi siapa tahu lo suatu saat bakal ke Amerika Serikat dan nemu restoran ini.

Namanya Rao’s

Hmm, nama yang agak aneh buat sebuah restoran. Tapi, sebenarnya restoran satu ini terkenal banget loh, Urbaners. Ini adalah salah satu restoran legendaris yang cabang pertamanya ada di New York. Biar pun terkenal, nggak banyak orang yang sudah pernah makan di sini. Tempat ini susah banget buat lo bisa pakai makan soalnya. Bahkan katanya, lo lebih gampang buat pesan tempat di White House dibanding di sini. Bingung nggak lo?

 

Dari segi bentuk, Rao’s berukuran sangat kecil. Mejanya paling cuma selusin. Nuansanya mewah dengan cat warna mewah di dinding luarnya. Rao’s sudah ada sejak tahun 1896, tepatnya di East Harlem. Di tahun 1977, Mimi Sheraton dari New York Times bikin ulasan tiga bintang buat restoran ini. Sejak itu, tamu Rao’s jadi banyak banget. Restoran ini sudah direservasi seumur hidup, Urbaners!

Seandainya lo mau makan di sini, pilihannya cuma dua. Pertama, lo memang jadi yang punya meja. Kedua, lo jadi tamu buat orang yang punya meja. Buat dapat meja di restoran ini, harus pakai tiket musiman, Urbaners. Ada yang mingguan, dua mingguan, bulanan, empat bulanan.. Duh, ribet banget pokoknya.

Ada Menu Apa?

Memangnya ada apa sih di Rao’s ini? Bingung juga sebenarnya ya. Jadi, di Rao’s, makanan dimulai dengan segelas minuman yang disajiin oleh Nick “The Vest” Zaloumis. Setelah itu, nanti seseorang akan narik kursi buat lo dan ngasih daftar pilihan makanan. Tapi, di sini nggak ada menunya. Lo cuma dikasih kesempatan buat bikin custom makan malam lo. Pilihannya terdiri dari berbagai macam daging, saus, dan pasta.

 

Sekarang ini, Rao’s bukan cuma ada di New York, tapi juga di Las Vegas dan Los Angeles. Tapi dua tempat itu tetap terasa berbeda dibanding yang di New York. Jadi, kalau Urbaners mau nekat coba, mending langsung ke yang di New York saja. Lo pasti langsung hits sih kalau pernah makan di sini, Urbaners!

 

Sumber:
www.foodbeast.com

Comments
Falensiya Denya
Lah, booked selamanya...
Iriyandi
semoga bermanfaat